Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Baru Trangganu

Organ Gerak Katak Yang Perlu Kamu Ketahui Lengkap dengan Fungsinya

Sekolah | Monday, 15 Aug 2022, 00:12 WIB

Katak merupakan salah satu jenis hewan Amfibi yang dikenal dengan organ geraknya yang banyak digunakan untuk melompat dengan jarak yang cukup jauh. Hewan ini termasuk hewan yang bertulang belakang atau yang sering disebut dengan hewan vetebrata yang dapat hidup di dua alam. Nah, untuk mengenal lebih jelas apa saja nama organ gerak katak lengkap dengan fungsinya, mari kita simak pemaparan lengkapnya dalam artikel berikut ini.

Organ Gerak Katak

Untuk dapat bertahan hidup, setiap makhluk hidup pasti melakukan pergerakan. Selain untuk bertahan hidup dan mencegah dari serangan musuh, gerak juga termasuk ke dalam salah satu ciri-ciri yang dimiliki makhluk hidup. Penjelasan mengenai gerak sebagai ciri makhluk hidup disebutkan dalam buku berjudul Modul Konsep Dasar IPA 1 yang disusun oleh Prima Mutia Sari, M.Pd. (2022: 5).

Dalam buku tersebut dikatakan bahwa salah satu ciri-ciri makhluk hidup adalah bergerak. Bergerak merupakan perubahan posisi tubuh baik seluruh bagian tubuh atau sebagian. Hal ini disebabkan oleh adanya tanggapan terhadap rangsangan. Makhluk hidup bergerak dengan cara yang berbeda-beda, ada yang berjalan, terbang, berenang, dan sebagainya.

Dikutip dari pusatpelajar.com organ gerak katak terbagi dalam 4 bagian antara lain :

1. Selaput Renang.

Selaput renang ini benar-benar bermanfaat untuk katak saat berenang di air. Disamping itu selaput renang membuat atap benar-benar gesit saat bergerak di permukaan air.

2. Kaki Belakang

Kaki belakang katak yang sangat panjang berfungsi untuk menggerakkan atau sebagai pendorong agar katak bisa melompat jauh. Dan juga kaki belakang pada katak berfungsi sebagai penunjang berat badan pada katak

3. Kaki Depan

Fungsinya: Kaki depan memudahkan katak bergerak dalam permukaan air dan menyokong saat landas dari lompatan.

4. Persendian

Perannya: sebagai tenaga atau sebagai tekanan untuk katak melonjak jauh.

Dilihat dari organ pada katak dapat kita simpulkan bahwa tidak heran katak dapat melompat cukup jauh, karena walaupun tulangnya yang begitu kecil tetapi memiliki kekuatan atau tenaga pendorong yang sangat kuat.

Demikian penjelasan mengenai nama organ gerak katak dan fungsinya dapat Anda ketahui untuk menambah wawasan dan menjadi manfaat, khususnya mengenai organ gerak yang dimiliki hewan. Terima Kasih

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image