Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Alfa - M. Habib Alfarisyi Hasibuan

Mahasiswa KKN Tematik UPI Membantu Masyarakat Desa Cilengkrang dengan Menerapkan SDGs

Edukasi | Monday, 08 Aug 2022, 18:44 WIB

Mahasiswa KKN Tematik UPI 2022 mengusung 17 poin utama SDG’s dalam menjalankan KKN Tematik di berbagai desa. Salah satu desa yang menjadi sasaran kegiatan KKN Tematik UPI adalah Desa Cilengkrang yang terletak di Kabupaten Bandung. Desa ini memiliki berbagai potensi sumber daya, seperti sumber daya di bidang peternakan baik sapi maupun kambing dan juga sumber daya di bidang pertanian. Namun, dengan keterbatasan yang ditemui di Desa Cilengkrang, tidak jarang hasil dari sumber daya yang dimiliki mengalami kendala, seperti panen yang tidak sempurna atau produksi ternak yang menurun. Oleh karena itu, mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia berupaya dan berinovasi untuk menganggulangi masalah yang ditemukan di Desa Cilengkrang melalui KKN Tematik UPI 2022.

Kuliah Kerja Nyata yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia merupakan salah satu mata kuliah wajib yang bertujuan untuk memenuhi salah satu poin dari Tridharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian pada masyarakat. Kuliah Kerja Nyata Tematik tahun ini mengusung tema “Menguatkan dan Meningkatkan Program SDG’s Desa dan Rekognisi MBKM Puspresnas Kemdikbudristek”. SDG’s adalah singkatan dari Sustainable Development Goals yang merupakan program pembangunan berkelanjutan dengan 17 poin utama untuk menciptakan skema kehidupan berkelanjutan.

Desa tanpa Kemiskinan: Tingkat Kemiskinan Warga Desa

Berdasarkan grafik pekerjaan desa Cilengkrang Kab. Bandung, terdapat sebanyak 3084 jiwa dari total 4718 jiwa yang tidak bekerja (termasuk perempuan dan laki-laki yang mengurus rumah tangga). Untuk menghindari kemiskinan yang merupakan dampak dari tidak bekerja, mahasiswa KKN berupaya untuk meningkatkan taraf ekonomi desa Cilengkrang dengan memanfaatkan potensi hasil peternakan. Kegiatan yang dilakukan berupa membuat inovasi olahan susu murni dari hasil perah kelompok peternak, serta membantu proses pemasaran produk hasil olahan tersebut.

Desa Ramah Perempuan: Perempuan tanpa Pendapatan

Jumlah perempuan di desa Cilengkrang sebanyak 2546 jiwa dan sebanyak 1321 jiwa merupakan seorang ibu rumah tangga yang tidak berpenghasilan. Untuk memberdayakan ibu rumah tangga yang tidak berpenghasilan tersebut, mahasiswa KKN mengadakan suatu kegiatan dengan tujuan untuk menghasilkan profit. Kegiatan yang diselenggarakan berupa sosialisasi pembuatan olahan susu murni (susu sapi dan kambing berasa, yoghurt, dan kefir) dan membantu proses penjualan produk tersebut (membuat konten promosi, pemasaran dan penjualan).

Desa Sehat dan Sejahtera: Pola dan Perilaku Hidup, serta Makanan Sehat

Berdasarkan keadaan awal di lapangan, kelompok peternak setiap harinya memerah sekitar 40-60 liter. Susu tersebut merupakan susu yang belum dipasteurisasi, artinya susu tersebut mengandung banyak kuman berbahaya (seperti, bakteri, virus, dan parasit). Untuk menjadikan susu tersebut sebagai sesuatu yang sehat untuk dikonsumsi maka mahasiswa KKN menyediakan alat pasteurisasi susu bagi kelompok peternak. Kegiatan yang diselenggarakan berupa sosialisasi terkait pasteurisasi susu, melakukan tes lab susu sebelum dan sesudah pasteurisasi, serta membandingkan rasa dan kekentalan susu.

Desa tanpa Kelaparan: Kawasan Peternakan Berkelanjutan

Berdasarkan grafik pekerjaan desa Cilengkrang Kab. Bandung, terdapat sebanyak 86 orang yang bekerja sebagai peternak. Selain itu, Ketua Desa Cilengkrang juga mengatakan bahwa potensi terbesar dari desa tersebut adalah pertanian dan peternakan. Untuk memanfaat potensi yang ada, mahasiswa KKN berupaya untuk menjadikan desa tersebut sebagai kawasan yang berkelanjutan, terutama dalam sektor peternakan. Hal yang dilakukan adalah memanfaatkan hasil peternakan, mengolahnya, kemudian menjualnya hingga hal tersebut menjadi sesuatu yang berkelanjutan.

Dengan mengusung tema SDG’s diatas, diharapkan KKN Tematik UPI 2022 dapat meninggalkan kesan yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat Desa Cilengkrang dalam pembangunan desa yang berkelanjutan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image