Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Nur Ahmad Syaepudin

Pentingnya Manajemen Hubungan Pelanggan Dalam Perusahaan

Bisnis | Tuesday, 26 Jul 2022, 13:02 WIB

Dalam bisnis, interaksi dengan pelanggan merupakan hal sangat penting. Semua kegiatan bisnis yang terjadi dalam perusahaan pasti berujung untuk pelanggan. Mulai dari bagaimana cara agar pelanggan tertarik dan membeli produk kamu, cara agar pelanggan tetap betah dan terus menggunakan produk kamu, sampai bagaimana pelanggan merekomendasikan produk kamu pada orang lain.

Maka dari itu, hubungan baik dengan pelanggan merupakan hal yang wajib untuk dipelihara agar hubungan antara pelanggan dan perusahaan dapat terus berjalan dengan baik dan menghasilkan keuntungan untuk kedua belah pihak.

Apa itu manajemen hubungan pelanggan?

Manajemen hubungan pelanggan atau customer relationship management adalah kegiatan manajemen (pengelolaan) hubungan antar pelanggan dan perusahaan yang bertujuan untuk memelihara dan membangun hubungan baik dengan pelanggan agar kegiatan bisnis yang terjadi dengan pelanggan dapat terus berjalan berkelanjutan.

Ada satu teknologi yang sengaja di desain khusus untuk mendukung kegiatan manajemen hubungan pelanggan ini yang disebut Sistem CRM. Sistem CRM adalah sebuah sistem informasi yang terintegrasi yang digunakan untuk merencanakan, menjadwalkan, dan mengontrol atau mengendalikan aktivitas-aktivitas pra-penjualan dan pasca-penjualan yang terjadi dalam perusahaan.

Apa saja manfaat CRM bagi perusahaan?

Penggunaan sistem CRM dalam perusahaan sangat penting. Dengan menggunakan sistem CRM, tentu akan mempermudah perusahaan dalam mengelola interaksi pelanggan yang terjadi seperti proses menarik prospek atau follow-up, mengkonversi mereka menjadi pelanggan, dan mempertahankan pelanggan yang sudah ada.

Barantum.com" />
Sumber: Barantum.com

Berikut ini manfaat yang bisa kamu dapatkan dari menggunakan sistem CRM pada perusahaan:

1. Menghemat Biaya

Menggunakan CRM mampu menghemat biaya operasional perusahaan. Data pelanggan yang tersusun rapi dalam database yang dikategorikan berdasarkan kebutuhan mereka (pelanggan) masing-masing, memudahkan kamu untuk melakukan kegiatan pemasaran ulang (remarketing) kepada pelanggan yang sudah ada.

Seperti menggunakan media email marketing yang menawarkan produk sesuai kebutuhan pelanggan kamu. Sehingga pemasaran menjadi lebih tepat sasaran. Dalam hal ini tentu akan menghemat banyak biaya promosi perusahaan.

2. Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

Dengan semakin cepatnya layanan, semakin banyak pesan pelanggan yang dibalas, akan semakin banyak pula pelanggan yang puas yang akan menghasilkan pelanggan yang loyal terhadap perusahaan.

Dengan begitu, perusahaan akan lebih mudah untuk mendapatkan pelanggan baru dan menjaga pelanggan lama untuk tetap menggunakan produk kamu.

3. Meningkatkan Produktivitas Perusahaan

Dengan menggunakan CRM juga akan meningkatkan produktivitas perusahaan kamu. Semua aktivitas pekerjaan karyawan kamu mulai dari tim sales, marketing dan sebagainya akan tersimpan rapi dalam database sistem, sehingga kamu dapat memonitor kinerja mereka untuk produktivitas perusahaan yang lebih baik.

4. Time to Market Meningkat

CRM akan memiliki data tren penjualan dengan produk tertentu di perusahaan kamu berdasarkan database penjualan yang membentuk suatu pola tren penjualan. Dengan begitu, kamu bisa meningkatkan inovasi perusahaan dalam mengembangkan produk kamu untuk meraih penjualan yang lebih tinggi lagi.

5. Meningkatkan Penjualan

Dengan pelayanan pelanggan semakin baik, kepuasan dan loyalitas pelanggan yang meningkat, kegiatan pemasaran ulang (remarketing) yang mudah dengan database yang tersusun rapi berdasarkan kebutuhan masing-masing pelanggan, tentu akan meningkatkan konversi penjualan bisnis kamu. Penggunaannya yang mudah dan praktis dapat membuat kinerja staff perusahaan kamu jauh lebih efektif.

Jadi, apakah kamu sudah menggunakan sistem CRM untuk manajemen hubungan pelanggan di perusahaan kamu?

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image