Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Risa Deninta Irawan

7 Cara Menjadi Reseller Produk Kecantikan, Lengkap dan Mudah 2021

Bisnis | 2021-11-13 15:41:51
Sumber gambar: Canva.com - Diedit oleh Risa Deninta Irawan

Kayaknya, sekarang semakin banyak yang ingin coba memulai usaha di bidang skincare dan kosmetik ya, apalagi cara menjadi reseller produk kecantikan semakin mudah. Iya mudah, kamu masih belum tahu?.

Reseller adalah pihak penjual yang membuka bisnis online kosmetik tanpa modal karena kamu tidak perlu mengeluarkan dana untuk membeli barang di awal.

Dari tren tersebut banyak sekali orang yang memanfaatkan peluang untuk mulai masuk ke dalam bisnis yang sangat disukai oleh para wanita ini. Yup, pasalnya setiap bulan pasti ada saja merek produk terbaru yang bikin gatal untuk dibeli. Inilah kenapa alasan kamu harus mulai coba menjadi reseller kecantikan.

Cara Menjadi Reseller Produk Kecantikan Termudah

Seperti yang sudah disebutkan di atas, kalau kamu lakukan riset di beberapa forum dan sosial media yang membahas produk kecantikan pasti ada saja produk baru yang keluar tiap bulannya. Baik itu skincare atau kosmetik, keduanya sama-sama selalu membuat para wanita teracuni untuk membelinya.

Nah, ini dia kesempatan kamu untuk mencoba jadi reseller. Di bawah ini sudah disiapkan beberapa informasi bagaimana cara menjadi reseller yang mudah kamu pahami khususnya untuk pemula yang baru terjun ke dunia kecantikan.

Yuk, kita mulai saja!.

1. Up to Date dengan Trend Yang Berjalan

Jual produk jangan asal jual saja yang ada nanti malah tidak dilirik oleh calon pembeli. Nah, untuk menyiasati hal tersebut, ada baiknya kamu melakukan riset mengenai tren apa yang sedang berlangsung.

Misalnya banyak sekali orang-orang di sosial media yang sangat penasaran mencoba produk foundation dari produk A, nah kamu bisa buru-buru menjual produk dari merek tersebut supaya momennya pas dan orang banyak yang tertarik untuk membeli produk yang sedang hype itu.

2. Buat Rencana Bisnis

Namun ada baiknya kamu juga menyusun rencana bisnis yang baik supaya usaha kamu terstruktur dan terarah. Rencana bisnis ini termasuk bagaimana kamu nantinya mempromosikan produk yang akan kamu jual.

Apakah akan kamu posting di marketplace? sosial media? atau platform lain yang lebih menguntungkan? Jadi buatlah sebagus mungkin supaya jualan kamu cepat meningkat.

3. Pilih Supplier Yang Profesional

Karena kamu di sini perannya sebagai reseller, jadi kamu tidak akan menyetok barang karena semua produk yang nantinya dikirimkan ke pembeli melalui supplier atau tangan pertama.

Pastikan kamu memilih tangan pertama yang memang sudah terpercaya dan sudah berpengalaman di bidang kecantikan juga karena apabila kamu memiliki masalah nanti dalam penjualan, kamu bisa bertanya-tanya dengan mereka.

Apalagi jika tangan pertama yang kamu pilih memproduksi produknya sendiri seperti di maklon kosmetik, pastinya kualitas yang mereka miliki sangat bagus.

4. Buat Harga Yang Menarik

Yup, ini juga yang harus menjadi bahan pertimbangan dalam menjual produk tanpa stok. Kamu harus bersaing dengan penjual lain yang juga menjual produk yang sama.

Namun buatlah harga yang menarik seperti harga yang terjangkau atau adanya diskon di beberapa waktu supaya calon pembeli tertarik dan bisa menjadi pelanggan toko online kosmetik kamu.

Sebagai saran, kamu bisa melakukan riset dengan mencari beberapa harga termurah di internet untuk dijadikan bahan pertimbangan menentukan harga.

5. Pasarkan di Sosial Media

Meskipun sekarang marketplace bisa menjadi salah satu tempat untuk mempromosikan produk jualan, namun memiliki sosial media untuk toko online kamu sendiri sangat disarankan karena menambah nilai kualitas kalau toko kamu benar-benar terpercaya.

Buatlah promosi iklan yang menarik untuk menambah pengikut atau followers di sosial media.

6. Desain Toko Yang Menarik

Namun jangan asal posting saja, ya! Perhatikan bagaimana toko-toko online kecantikan lain untuk menambah referensi bagaimana cara membuat desain toko kamu sendiri agar terlihat lebih menarik dan profesional.

Terlebih, gunakan foto-foto yang berkualitas tinggi supaya pembeli bisa melihat dengan jelas bagaimana produk yang kamu jual nantinya.

7. Berikan Pelayanan Terbaik

Tidak ada yang salah jika kamu berbaik hati pada calon pembeli untuk menarik perhatian mereka. Apabila kamu semakin ramah, maka akan membuat mereka nyaman membeli di toko kamu meskipun secara online. Berilah mereka sapa dan ketikan yang ramah saat memulai percakapan.

Nah, jadi begitulah cara menjadi reseller produk kecantikan, sangat mudah kamu pahami, bukan? Sekarang ayo coba mulai berbisnis karena sukses sudah menunggu kamu di ujung sana.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image