PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan bagi Siswa-siswi di Palu
Info Terkini | 2021-11-12 18:44:10Palu â Untuk mempersiapkan SDM unggul di sektor geologi mineral batubara, PPSDM Geominerba sebagai Lembaga diklat pemerintah yang telah terakreditasi A kembali bekali pelatihan bagi pelajar.
Kali ini SMKN 3 dan SMKN 8 Palu yang berkesempatan untuk mendapatkan pelatihan Kesehatan dan Keselamatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH) Pertambangan.
Bertempat di Aula SMKN 3 Palu, sebanyak 54 siswa-siswi dari SMKN 3 Palu dan 123 siswa-siswi dan SMKN 8 Palu mengikuti pelatihan yang merupakan upaya untuk mendukung program pemerintah dalam membangun Sumber Daya Manusia yang unggul di bidang Geologi, Mineral, dan Batubara.
Widyasiwara PPSDM Geominerba, Revi Timora memberikan materi kepada 177 siswa-siswi, diantaranya: Dasar Hukum K3 Pertambangan Minerba, Dasar Hukum Perlindungan Lingkungan Pertambangan Minerba, Alat Pelindung Diri, Teori Kebakaran, Identifikasi Bahaya dan Pengendalian Risiko.
Dilanjutkan dengan materi Pelaksanaan Inspeksi dan Upaya Perusahaan dalam Menerapkan Keselamatan Pertambangan.
Diharapkan dengan adanya pelatihan singkat ini dapat memberikan pengetahuan dini yang kelak akan berguna di dunia pekerjaan nantinya.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.