Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Humas Imigrasi Muara Enim

Imigrasi Muara Enim Gandeng BSI Tanjung Enim Untuk Penyaluran Tukin

Info Terkini | Wednesday, 29 Jun 2022, 10:31 WIB

Muara Enim – (29/6) Sehubungan dengan telah ditandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Kanwil Kemenkumham Sumsel dengan PT. Bank Syariah Indonesia Area Palembang pada Senin (20/6/2022) terkait penyaluran tunjangan kinerja bagi pegawai di lingkungan Kemenkumham Sumsel, kini Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel telah menggandeng Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Tanjung Enim untuk pembukaan rekening pegawai.

Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel, Made Nur Hepi Juniartha bertemu dengan pihak BSI Tanjung Enim

Kasubag Tata Usaha, Burhanuddin Pulungan mengungkapkan bahwa saat ini proses pembukaan rekening pegawai di BSI sedang dalam proses penjajakan dan dalam waktu dekat bisa segera digunakan untuk proses penyaluran tunjangan kinerja. “Semua pegawai sedang dibuatkan (rekening) sehingga Insya Allah untuk proses penyaluran tukin bulan depan sudah menggunakan BSI.”

Pihak BSI KCP Tanjung Enim diwakili oleh Branch Manager BSI KCP Tanjung Enim, Andi Amijaya turut hadir di Kantor Imigrasi Muara Enim dalam rangka penjajakan rencana pembukaan rekening BSI dan diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim Kemenkumham Sumsel, Made Nur Hepi Juniartha.

Dalam sambutannya, Made Hepi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak BSI Tanjung Enim yang sudah membantu Kantor Imigrasi Muara Enim dalam proses pembuatan rekening pegawai. “Sesuai dengan arahan pimpinan dari Kanwil Kemenkumham Sumsel, kini penyaluran tukin pegawai bekerja sama dengan BSI. Imigrasi Muara Enim sudah berupaya bekerja sama dengan BSI setempat agar tidak ada keterlambatan dalam proses penyaluran hak pegawai ini. Syukurlah kami disambut baik oleh pihak BSI Tanjung Enim dan kami berharap kerja sama ini akan berjalan lancar ke depannya.”

Seperti yang diketahui, Kanwil Kemenkumham Sumsel terdiri dari 29 satker yakni 26 satker pemasyarakatan, 2 satker keimigrasian dan 1 kantor wilayah, jumlah pegawai sebanyak 2.052 orang pegawai dan pembayaran tunjangan kinerja sebesar kurang lebih Rp 7,7 Milyar setiap bulannya.

Sumber: kanimmuaraenim.kemenkumham.go.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image