Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Geominerba Geominerba

Gelaran Diklat Gratis bagi Masyarakat Bali

Info Terkini | Thursday, 30 Sep 2021, 21:53 WIB

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) Kembali gelar diklat bagi Masyarakat Bali, yaitu Diklat Penyuluh Mitigasi Bencana Gempa Bumi dan Tsunami dan Diklat Pemandu Geowisata Angkatan II dan III.

Diikuti oleh puluhan peserta dari Bali, Diklat ini dibuka secara resmi oleh Kepala PPSDM Geominerba, Bambang Utoro, Senin (27/9) di Museum Gunungapi Batur, Kintamani, Bali.

Turut hadir Kepala Bidang Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral, Ida Bagus Setiawan dalam acara pembukaan, menyambut gembira pendidikan dan pelatihan ini.

Diklat ini diselenggarakan dalam rangka menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas di sektor Geologi, Mineral, dan Batubara. Selain itu Bali juga memiliki Gunung Agung dan Gunung Batur yang masih aktif, inilah pentingnya mitigasi bencana karena menyangkut kesiapan sebelum bencana gempa bumi dan tsunami.

Diklat Penyuluh Mitigasi Bencana Gempa Bumi dan Tsunami diikuti oleh sebanyak 20 orang yang merupakan perwakilan masyarakat Desa Tangguh Bencana dan Masyarakat Lingkar Kawasan Geopark, sedangkan Diklat Pemandu Geowisata diikuti oleh 21 orang angkatan II, dan 21 orang untuk angkatan III.

Gelaran diklat ini akan berlangsung selama empat hari (27-30 September 2021) secara online. Selain pembekalan materi, peserta juga akan melakukan praktik tinjauan ke lapangan sehingga para peserta dapat mengimplementasikan secara langsung.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image