Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Banyuasin

Puluhan WBP Lapas Banyuasin Kemenkumham Sumsel Ikuti Sidang TPP

Info Terkini | Wednesday, 18 May 2022, 15:01 WIB

Puluhan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin mengikuti sidang TPP (Tim Pengamat Pemasyarakatan) di Aula Lapas Banyuasin, Rabu (18/05/2022).

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Kemenkumham Sumsel Ronaldo Devinci Talesa mengatakan, Sidang TPP merupakan salah satu tahapan dari rangkaian pengusulan reintegrasi sosial bagi warga binaan di Lapas.

"sidang TPP merupakan hal yang penting bagi warga binaan, karena di tahap ini lah warga binaan akan diarahkan untuk menentukan program pembinaan selama di Lapas Banyuasin," jelasnya.

Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Lapas Banyuasin Ronaldo Devinci Talesa dan dihadiri oleh Kasi Binadik, Kasi Kegiatan Kerja, Kasi Adm Kamtib, Kepala KPLP, Kasubsi Bimkemaswat, Kasubsi Bimlohasker, Kasubsi Registrasi dan perwakilan dari Balai Pemasyarakatan.

"Agenda sidang sendiri yakni membahas usulan integrasi, remisi Lasia, pelatihan bimbingan kerja, dan usulan WBP yg akan di pindahkan kan ke kamar santri guna mendapatkan program pembinaan lebih lanjut," ungkapnya.

sumber : lapasbanyuasin.kemenkumham.go.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image