Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Julia

Review Niagahoster Uptime 100%, Hosting Murah, Loading Cepat

Teknologi | 2022-05-16 21:54:36

Di era digital saat ini banyak masyarakat yang menggunakan jasa hosting untuk membangun sebuah website dan mengembangkannya. Salah satu penyedia jasa hosting yang cukup terkenal yaitu Niagahoster. Di bawah ini akan dipaparkan review Niagahoster untuk Anda.

Klaim Kupon Diskon 75% Niagahoster

Tetapi, sebelum lanjut ke pembahasan utama, sebaiknya pahami terlebih dahulu mengenai Niagahoster. Jadi, supaya Anda mengetahui apa sih fungsi dari Niagahoster ini.

Tentang Niagahoster

Niagahoster merupakan suatu penyedia jasa web hosting yang paling sering digunakan masyarakat Indonesia. Web hosting adalah suatu layanan penyimpanan data yang mana suatu website dapat diakses dengan mudah secara online. Dengan menggunakan web hosting, maka Anda bisa menentukan tingkat kesuksesan bisnis dan segala keperluan website Anda.

Tahukah Anda, bahwa saat ini review Niagahoster diketahui telah menggunakan green data center tier-4 DCI Indonesia yang memiliki standar internasional. Data center yang digunakan oleh Niagahoster adalah bagian dari Equinix, yaitu penyedia data center yang memiliki kualitas tinggi.

Berikut ini merupakan beberapa layanan web hosting yang ditawarkan oleh Niagahoster:

1. Unlimited Hosting, layanan ini terdiri dari 4 pilihan paket yaitu paket Bayi, Pelajar, Personal, atau Bisnis.

2. Cloud Hosting, paket yang tersedia untuk layanan ini ialah Basic, Standard, Premium dan Corporate.

3. Wordpress Hosting, paket yang tersedia yakni Pelajar, Personal, dan Bisnis. Fungsinya digunakan untuk website berbasis Wordpress.

4. VPS KVM (terbaru), layanan ini ditujukan untuk Anda yang perlu website bisnis.

5. Domain, beragam macam domain bisa dipilih di Niagahoster seperti .id, .com, .co.id, atau .xyz

6. Website Instan, ini digunakan untuk Anda yang membutuhkan toko online, agen wisata, dan juga kuliner.

Untuk layanan yang ditawarkan Niagahoster tersebut memiliki harga yang berbeda-beda di setiap kategorinya. Misalnya, pada paket Bayi menawarkan harga hanya 10 ribu rupiah saja per bulannya, paket Pelajar hanya 40.223 rupiah per bulan, paket Personal sudah diskon 75% senilai 26.813 rupiah per bulan, dan paket bisnis sudah diskon 42% senilai 85.724 rupiah per bulan.

Di setiap pilihan paket tersebut sudah memiliki fiturnya masing-masing yang include dengan harga yang ditawarkan. Jadi, Anda bisa memilihnya sendiri sesuai dengan kebutuhan Anda.

Kekurangan Niagahoster

Niagahoster tentunya masih memiliki kekurangan, berikut merupakan penjelasannya.

1.Harus Berlangganan Walaupun Diskon

Niagahoster memang seringkali menawarkan penawaran diskon hingga 75%. Tetapi, dari sana Anda diharuskan untuk berlangganan selama tiga tahun pada penggunaan paket personal.

Strategi ini memang menguntungkan, namun perlu membutuhkan pendekatan yang lebih tepat dan sesuai kepada para pengguna agar lebih mudah dimengerti. Tetapi jika Anda merasa keberatan, Anda bisa menggunakan paket Bayi terlebih dahulu sebagai adaptasi.

2.Tidak Bisa Turun Kelas

Review Niagahoster dari sisi kekurangannya selanjutnya yaitu tidak bisa turun kelas atau downgrade. Saat ini Niagahoster tidak melayani downgrade. Jadi, misalnya Anda sudah mengambil paket Personal, maka Anda tidak bisa downgrade ke paket Bayi.

Ini merupakan strategi yang bagus, namun jika salah sasaran, bisa jadi pengguna merasa keberatan dengan sistem yang seperti ini. Apalagi jika pengguna tersebut masih baru menggunakan Niagahoster atau sebagai pengguna baru yang menggunakan layanan penyedia jasa web hosting.

3.Live Chat Support Belum Konsisten

Review Niagahoster lainnya yaitu dari live chat support masih belum konsisten. Anda bisa mendapat respon pada fitur live chat paling cepat 30 menit jika dengan Niagahoster, bahkan bisa mencapai 3 jam.

Live chat support yang lemot seperti ini menjadi kekurangan tersendiri dari Niagahoster, sehingga diperlukan perbaikan kembali. Padahal live chat sangat dibutuhkan oleh pengguna yang bisa jadi menjadi calon customer Niagahoster.

Kelebihan Niagahoster

Selain kekurangan di atas, Niagahoster tentunya masih memiliki sejumlah kelebihan yang harus Anda ketahui. Apa saja kelebihannya? Berikut merupakan ulasannya.

1.Kecepatan Mantap

Kecepatan website yang cepat akan membuat proses web hosting berjalan lancar, begitu pula untuk proses pengaturan lainnya. Semakin cepat suatu website, maka semakin banyak pula konversi pengunjung yang akan melakukan pembelian di website Anda.

Di Niagahoster memiliki kecepatan website yang cukup bagus. Rata-rata kecepatan website-nya adalah sekitar 16 md untuk wilayah Asia Tenggara. Namun, pada sejumlah data menunjukkan rata-rata kecepatan hingga 174 md.

2.Uptime Stabil

Review Niagahoster dari kelebihan lainnya yaitu uptime yang stabil. Uptime merupakan persentase waktu dimana server dapat membuat suatu website berjalan. Kebanyakan penyedia jasa web hosting menawarkan uptime hingga 99%. Berarti dari angka tersebut masih ada kemungkinan menurun.

Sementara itu, Niagahoster menawarkan hingga 99,99%. Hal ini sudah dinilai canggih, dan dengan harga yang terjangkau. Jadi, Anda tidak perlu ragu soal uptime jika menggunakan Niagahoster.

3.Adanya Fitur Peningkatan Kecepatan

Niagahoster juga memberikan dukungan kecepatan yang begitu optimal untuk setiap pengguna Wordpress dengan menggunakan fitur Wordpress Accelerator. Ini merupakan fitur yang dapat digunakan untuk meningkatkan performa suatu website dengan mempercepat loading time.

Jika Anda menggunakan website berbasis Wordpress, maka Anda disarankan untuk menggunakan jasa web hosting dari Niagahoster ini. Sebab review Niagahoster mengenai fitur peningkatan kecepatan untuk Wordpress sudah dinilai sangat bagus.

4.Bandwith dan Disk Space Tak Terbatas

Review Niagahoster selanjutnya yaitu dari bandwith dan disk space yang tak terbatas. Bandwith yaitu seberapa banyaknya informasi yang bisa Anda terima dalam waktu 1 detik. Semakin besar bandwith, maka semakin cepat pula penyebaran informasi dari website ke pengunjung.

Niagahoster menawarkan bandwith dan disk space sebagai penyimpanan yang tak terbatas. Hanya saja pada paket Bayi terbatas hingga 500 MB. Namun, pada umumnya Anda akan mendapatkannya di paket lain hingga tak terbatas.

5.Tersedia Course yang Memudahkan Pengguna

Niagahoster juga memberikan suatu course atau penjelasan singkat mengenai web hosting, atau pertanyaan-pertanyaan umum yang biasa ditanyakan pengguna. Dari adanya course yang mengangkat banyak topik tentang web hosting, tentunya akan memudahkan pengguna dalam memahami sistem web hosting di Niagahoster.

Selain itu, penjelasan yang ada di course ini juga mudah dipahami dengan bahasa yang mudah dimengerti sehingga orang-orang yang masih awam dapat langsung memahaminya.

6.Keamanan Menyeluruh

Keamanan yang menyeluruh menjadi salah satu review Niagahoster dari sisi kelebihannya. Niagahoster telah memiliki sistem keamanan yang solid dengan ,menggunakan Immunify 360 yang dapat melindungi dari malware atau virus.

Selain itu, Niagahoster juga mempunyai suatu proaktif defense yang terdapat suatu fitur kill mode. Nah, fitur ini bisa mendeteksi dan juga menonaktifkan file yang berbahaya yang berpotensi mengancam script Anda.

Dengan menggunakan Niagahoster, maka Anda dapat berkonsultasi mengenai pengembangan website atau peningkatan kecepatan website. Selain itu, review Niagahoster juga memberikan dampak yang cukup bagus untuk pengembangan website sejumlah pengguna yang telah menggunakannya.

Jadi, jangan ragu lagi untuk menggunakan Niagahoster sebagai penyedia jasa web hosting Anda.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image