Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Agum Darul Diva

HERE WE GO!!! Halland join to Mancity, Sapu bersih gelar musim depan?

Olahraga | 2022-05-10 19:26:13

SPORTDAY- Pemain bintang muda Borussia Dortmund Erling Halland memutuskan untuk meninggalkan Raksasa BundesLiga pada musim panas ini, Ia lebih memilih untuk bergabung dengan Manchester City sebagai jejang karir masa depannya di bawah asuhan Pep Guardiola. Erling Halland sendiri sudah mengemas 85 gol dan 23 asist dari 88 laga selama di Dortmund.

Kesepakatan Erling Halland ke Manchester City telah selesai, Persyaratan pribadi telah selesai dan Dortmund akan memberitahu City dalam beberapa hari mendatang untuk mengaktifkan klausul rilis.Pengumuman secara resmi kepindahan Erling Halland diharapkan akan dilakukan pada minggu ini.

Halland ingin pengumuman tersebut dilakukan minggu ini agar dirinya bisa mengucapkan salam perpisahan kepada penggemar dengan cara terbaik karena mereka telah bersikap baik padanya.

striker asal Norwegia tersebut lebih memilih bergabung dengan Manchester City dibanding dengan Real Madrid dan Klub lainnya-(@Fabrizio Romano & @David Ornstein). Barcelona juga sudah menyerah dalam perebutan Striker muda tersebut karena faktor keuangan.

Penyelesain tes medis @433 @Fabrizio Romano

Erling Haaland baru saja menyelesaikan tes medisnya di Manchester City, City mengaktifkan klausul rilisnya di angka mendekati €75 juta. Pengumuman resmi dalam Minggu ini. Halland akan menandatangani kontrak bersama Manchester City selama 5 tahun hingga 2027.

Total Manchester City harus mengeluarkan £213 JUTA untuk transfer Erling Haaland! ????

• release clause €75jt (£64jt)

• kontrak 5 tahun dengan total gaji £107jt

• biaya tambahan untuk agen, representatif, dan lainnya €50jt (£42jt)

Sumber: (@Fabrizio Romano @David Orsntein @TeleFootball)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image