Ini Dia, Beasiswa Tanpa Batas Usia

Umum  

Bagi Anda yang ingin sekolah gratis di luar negeri tapi terkendala biaya dan batas usia, jangan berkecil hati. Ada lho beasiswa pendidikan ke luar negeri yang dibiayai penuh (full scholarship) dan tanpa batas usia. Yuk intip apa saja beasiswanya.

https://www.australiaawardsindonesia.org/" />
sumber foto : https://www.australiaawardsindonesia.org/

Australia Awards Scholarship (AAS)

Beasiswa ini diberikan kepada penduduk Indonesia untuk jenjang pendidikan S2 (master) dan S3 (doktor) dengan berbagai bidang atau jurusan. Penerima beasiswa ini akan belajar di berbagai kampus terbaik di Australia yang tersebar di berbagai kota. Beasiswa ini meng-cover semua kebutuhan pendidikan, biaya hidup dan asuransi penerimanya. Mantap kan? Yang lebih keren lagi, beasiswa ini tanpa batas usia. Info lebih lanjut untuk beasiswa yang biasanya dibuka Februari-April setiap tahunnya ini bisa dicek di sini :

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

https://www.australiaawardsindonesia.org/

Chevening Scholarship

Beasiswa yang diberikan oleh pemerintah Inggris ini merupakan beasiswa khusus untuk jenjang S2. Para pelamarnya harus mempunyai pengalaman kerja dulu. Beasiswa yang membuat kita bisa jalan-jalan keliling Eropa ini biasanya dibuka pada September setiap tahunnya. Penasaran ingin tahu lebih jauh, cek link berikut ini

https://www.chevening.org/scholarship/indonesia/

Fulbright Scholarship

Siapa yang tak ingin berkunjung ke Negeri Paman Sam? Impian itu bisa terwujud, salah satunya, jika kita menerima beasiswa ini. Ada beragam jenjang pendidikan formal dan non formal yang bisa diperoleh beasiswanya. Yang lebih menarik lagi, jika kita terpilih menjadi kandidat penerima beasiswa, untuk tes di Jakarta kita akan mendapatkan uang pengganti transport dan akomodasi. Mantap kan ya? Yuk kepoin di link berikut ini untuk informasi detailnya.

https://www.aminef.or.id/grants-for-indonesians/fulbright-programs/scholarship/

DAAD Scholarship

Yang ini adalah beasiswa ke Jerman. Ups, jangan protes dulu. Kita tak harus bisa berbahasa Jerman untuk mendapatkan beasiswa ini. Justru syarat pendaftarannya adalah mempunyai skor TOEFL atau IELTS yang notabene adalah skor untuk mengukur kemampuan bahasa Inggris. Jadi, biarpun pergi ke Jerman tetap saja kudu bisa bahasa Inggris. Hal ini dikarenakan di Jerman, program pendidikan internasionalnya memang menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris. Beasiswa ini diperuntukkan bagi jenjang pendidikan S2 maupun S3. Bedanya, dengan beasiswa-beasiswa di atas, beasiswa ini tidak memberikan jumlah khusus kuota untuk Indonesia. Artinya, kita bersaing bebas dengan para kandidat dari negara lain. Berat ya? Enggak juga kok, syaratnya hampir sama saja dengan beasiswa yang lain. Kalau ingin tahu lebih banyak, bisa cek di sini.

https://www.daad.id/en/find-funding/daad-scholarships-for-indonesia/

Nah, tunggu apa lagi? Persiapan diri sebaik mungkin, lalu ikuti syarat-syarat beasiswa yang diminta dan pastikan Anda menjadi salah satu penerima beasiswa prestisius itu. Tanpa batas usia lho ini Yuk, semangat! (Arbaiyah Satriani)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Calakan artinya cerdas dalam bahasa Sunda. Media Calakan ini diharapkan mencerdaskan para pembacanya khususnya terkait informasi-informasi yang berman

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image