Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Edogawa

Cat Trap Game yang Viral, Begini Cara Mainnya!

Teknologi | 2022-02-23 09:51:07

Permainan Cat Trap Game APK menjadi sorotan di media sosial. Game yang satu ini mendadak menjadi viral dan banyak dicari-cari oleh warganet untuk dimainkan.

Bermain game mungkin adalah salah satu cara bagi sebagian orang untuk mengatasi rasa jenuh atau dijadikan sebagai alat hiburan setelah seharian lelah beraktivitas.

Mungkin Anda juga sudah bosan memainkan game berat seperti MOBA atau battle royale yang terkesan memiliki gameplay yang begitu-begitu saja.

Pada kesempatan kali ini, Sabilia akan membahas mengenai game yang viral di media sosial. Game tersebut ialah Cat Trap Game? Lalu seperti apa game yang satu ini?

Melansir dari Sabilia.id, Cat Trap Game merupakan sebuah permainan sederhana. Sesuai dengan nama gamenya, dalam game ini Anda diharuskan untuk menjebak kucing dalam sebuah area.

Teknis permainannya cukup sederhana, Anda hanya perlu menjebak kucing dengan menekan area-area berbentuk pentagon yang berada di sekitar kucing tersebut.

Tujuannya agar kucing tersebut tidak dapat lolos dari area-area yang telah Anda sentuh. Area pentagon berwarna hitam menandakan area tersebut telah Anda klik.

Meskipun tergolong sederhana, game yang satu ini viral di berbagai media sosial seperti Tiktok, Twitter dan berbagai media sosial lainnya. Tertarik untuk memainkannya?

Walaupun terlihat sederhana, untuk memainkan permainan yang satu ini Anda harus mengatur strategi bagaimana caranya untuk menjebak kucing pada area tertentu.

Nah game yang satu ini sendiri bisa Anda mainkan dengan mudah di berbagai perangkat Anda darimulai ponsel atau PC Anda hanya dengan melalui browser.

Ya, untuk memainkan game yang satu ini Anda tidak perlu mengunduhnya terlebih dahulu, Anda bisa langsung memainkannya melalui browser kesayangan Anda.

Jika Anda tertarik untuk memainkan game yang satu ini, Anda bisa langsung mengunjungi halaman web permainannya disini > klik disini.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image