Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Luita Yusniawati

ASN KESDM Belajar Pengetahuan Kilang Minyak dan Produk Olahannya di PPSDM Migas

Info Terkini | 2022-02-22 14:07:08

Dalam industri migas, kilang minyak merupakan salah satu fasilitas utama untuk mengolah minyak mentah menjadi berbagai produk yang dapat langsung digunakan ataupun yang nantinya akan diolah kembali menjadi produk lain.

Mengacu pada pentingnya kilang di industry ini maka Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) mengenalkan dasar pengetahuan kilang untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dengan memberikan pelatihan Pengetahuan Kilang Minyak dan Produk Olahannya pada Senin (14/02/22) di PPSDM Migas.

M. Hasan Syukur, pemimpin pelatihan sekaligus pengajar pelatihan ini menjelaskan bahwa ASN dibawah Kementerian ESDM harus memahami apa itu kilang dan bagaimana alurnya sampai menghasilkan produk kilang.

“Harapan kami seluruh ASN di Kementerian ESDM setelah mengikuti pelatihan ini mampu memahami pengetahuan dasar mengenai kilang minyak dan produk olahannya,” ujar Hasan yang dihubungi setelah pelatiha berakhir pada Selasa (22/02/22).

Selain mengenai kilang dan produknya, ia juga menjelaskan bahwa peserta juga harus memahami bahwa oil and gas industry itu mempunya resiko tinggi. Sehingga pengetahuan tentang Kesehatan dan Keselamatan Kerja harus menjadi prioritas di lapangan.

“Pelatihan selama empat hari ini, kami juga memberikan materi tentang potensi bahaya yang mungkin terjadi di kilang yaitu physical hazard, chemical hazard, electrical hazard, mechanical hazard, physiological hazard, biological hazard dan ergonomic. Potensi kecelakaan yang terjadi di process plant terjadi di waktu yang paling rentan selama start-up dan shut down dengan Analisa jumlah kecelakaan yang dilaporkan perusahaan minyak sejak 1971 yakni 20% kecelakaan terjadi ketika proses start-up dan shutdown, 71% pada operasi normal dan 9% ketika Turnaround kilang,” tambahnya.

Selain itu peserta juga mendapatkan materi tentang Proses Pengolahan Minyak Bumi Primer, Peralatan di Kilang Pengolahan Minyak Bumi, Pengetahuan Produk Minyak Bumi, Proses Pengolahan Minyak Bumi Sekunder dan Tersier, Analisis Ekonomi di Pengolahan Minyak Bumi, K3 Pengolahan Minyak Bumi.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image