Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Tauhid Patria

Ada Petugas Pengisian Air di Balik Toilet Kereta Api yang Nyaman untuk Penumpang

Info Terkini | 2025-02-13 15:18:40

Kebersihan dan ketersediaan air di toilet merupakan hal krusial bagi penumpang saat berada di kereta api. Dibalik kenyamanan para penumpang menggunakan toilet ada peran petugas pengisian air yang bertanggung jawab untuk memastikan pasokan air bersih di kereta selama perjalanan. Mereka dengan setia melakukan pekerjaannya mensuplai air menggunakan alat keselamatan khusus untuk memastikan keamanan selama bertugas.

Petugas pengisian air KAI Services melakukan pengisian air di kereta api. (Foto : Dokumen Humas KAI Services / Dimas Permadhi)

Tidak hanya keamanan, para petugas pengisian air ini juga harus melawan tantangan dalam melakukan pekerjaan, salah satunya cuaca yang ekstrem seperti hujan deras ataupun panas terik. Mereka senantiasa melayani dengan hati dan menjalankan pekerjaannya demi kenyamanan penumpang di kereta. Tidak hanya itu, batas waktu pengisian pun menjadi tantangan tersendiri. Bagaimana mereka harus berpacu dengan waktu memastikan isi tangki sudah penuh sebelum kereta kembali berjalan.

Petugas pengisian air KAI Services ini menjadi pahlawan yang tidak terlihat dan memastikan penumpang tetap nyaman dalam perjalanan dengan fasilitas kereta yang bersih dan nyaman. Dengan dedikasi yang dimiliki, mereka senantiasa menjaga agar air di toilet dan wasthafel selalu tersedia dan membuat toilet selalu nyaman digunakan untuk penumpang.

Menurut Vice President Corporate Secretary KAI Services, Rachman Firhan, dibalik kenyamanan toilet kereta api yang bersih dan berfungsi dengan baik, ada peran penting dari petugas pengisian air KAI Services, yang siaga di beberapa titik stasiun serta petugas On-Trip Cleaning (OTC) yang bertugas menjaga kebersihan toilet didalam perjalanan.

Petugas pengisian air KAI Services memastikan ketersediaan air di toilet kereta api. (Foto : Dokumen Humas KAI Services / Dimas Permadhi)

Firhan menambahkan, dengan mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat dan menggunakan perlengkapan keselamatan, mereka bekerja cepat dan efisien agar pasokan air tetap terjaga. Selain itu, di dalam kereta api, petugas OTC bertanggung jawab membersihkan toilet secara berkala selama perjalanan. Mereka memastikan kebersihan tetap terjaga, mengganti tisu, mengisi sabun, serta menangani kendala yang mungkin terjadi. Dengan peralatan

lengkap dan pelatihan khusus, petugas ini berperan besar dalam menciptakan pengalaman perjalanan yang nyaman bagi penumpang.

“Saat ini, ada 308 petugas pengisian air yang disiagakan di berbagai titik stasiun untuk memastikan suplai air bersih di setiap rangkaian kereta api. Di dalam kereta, 1.505 petugas On Trip Cleaning (OTC) bertugas menjaga kebersihan toilet serta area lainnya. Mereka secara rutin membersihkan dan memastikan fasilitas tetap higienis, kering, dan bebas bau tak sedap. Dengan peralatan pembersih yang sesuai standar dan pelatihan khusus, petugas OTC bekerja untuk menjaga kenyamanan penumpang hingga tujuan.” ujar Firhan dalam keterangan tertulisnya pada Rabu (12/2)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image