Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ulum Bahrul

Pengaruh Healty Food pada Kognitif Manusia

Eduaksi | 2024-05-07 09:13:01

Makan merupakan kebutuhan primer manusia yang harus terpenuhi setiap harinya, dengan makan manusia dapat melanjutkan aktivitas dalam kehidupannya, sekalipun orang diet juga membutuhkan makan. Di dewasa ini makanan sangat bervariasi mulai dari slow food hingga fast food atau instan. Fast food lebih disukai banyak orang dari pada makanan slow food, karna makanan fast food lebih mudah di dapatkan dan rasanya pun juga tak kalah enak dengan slow food. Akan tetapi kebanyakan mengonsumsi fats food lebih berisiko pada kesehatan dan kognitif manusia, salah satunya pada kognitif manusia dan dipresentasikan pada perilaku setiap harinya.

Makanan yang bernutrisi seperti buah, sayur dan makanan rendah lemak pada ikan dan daging dapat mempengaruhi proses kognitif dan emosi seseorang Beberapa mekanisme vital pada otak memiliki hubungan yang erat dengan makanan tertentu. Mulai neuron hingga sinyal prifer yang dapat mempengaruhi terhadap tingkat kognitif otak. Jenis healty food yang dapat meningkatkan kecerdasan kognitif manusia yaitu makanan yang mengandung Omega-3 seperti telur omega, ikan kembung , salmon dan ikan tuna. Buah dan sayur yang mengandung vitamin C seperti jeruk, brokoli, cabai hijau, stroberi, melon dan tomat. Beberapa peneliti menyebutkan bahwa orang yang banyak mengonsumsi vitamin C memiliki kemampuan kognitif dan daya ingat yang kuat.(Halodoc, n.d.)

Menurut penelitian yang di lakukan oleh Wyne State University School of Medicine bahwa orang kekurangan makanan yang mengandung vitamin B akan berakibat pada kesehatan otak dan kejiwaan seperti depresi dan semensia. Dikutip CNBC Internasional ” Vitamin B9 adalah vitamin kunci untuk mendukung kesehatan otak dan saraf, fungsi neuronsmitter yang optimal, dan kesehatan psikologis yang seimbang”. Vitamin B dapat kita peroleh dari buah alpukat, kacang-kacangan atau sayur-sayuran hijau seperti bayam yang mengandung banyak asam folat.(Mengenal 8 Manfaat Vitamin B Kompleks berdasarkan Jenisnya, n.d.)

Selanjutnya ada makanan yang mengandung zat besi, makanan yang mengandung zat besi sangat penting untuk mengangkut oksigen ke seluruh organ tubuh termasuk otak, karna merupakan penyusun hemoglobin. Zat besi mempunyai hubungan erat dengan perkembangan mental dan motorik yang rendah serta perilaku sosioesmosional yang terganggu pada anak. Anak yang kekurangan zat besi beresiko memiliki kemampuan kognitif yang rendah(annisa-meidina, 2023)

Helty food sangat penting untuk dikonsumsi oleh anak-anak maupun ibu hamil, karna pada usia-usia tersebut selain perkembangan fisik tapi juga perkembangan kognitifnya. Dengan makan makanan yang sehat, nutrisi terpenuhi dan Vitamin juga terjaga, maka kognitif anak akan berkembang dan memiliki tingkat kecerdasan yang baik.

Penulis :Moh Bahrul Ulum_230401110291_UIN-Malanag

Refrensi :

annisa-meidina. (2023, February 17). Optimalkan Perkembangan Kognitif Anak dengan Suplementasi Zat Besi. Alomedika. https://www.alomedika.com/optimalkan-perkembangan-kognitif-anak-dengan-suplementasi-zat-besi

Halodoc, R. (n.d.). Makanan Pengaruhi Ukuran Otak, Benarkah? halodoc. from https://www.halodoc.com/artikel/makanan-pengaruhi-ukuran-otak-benarkah

Mengenal 8 Manfaat Vitamin B Kompleks berdasarkan Jenisnya. (n.d.). Mengenal 8 Manfaat Vitamin B Kompleks berdasarkan Jenisnya. Retrieved May from https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/manfaat-vitamin-b-kompleks

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image