Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Humas Ar Risalah

Klinik Risalah Medika Padang Raih Akreditasi Paripurna

Eduaksi | Friday, 05 Jan 2024, 14:36 WIB
Tenaga medis Klinik Risalah Medika, Kota Padang, foto bersama usai akreditasi klinik, Jumat (15/12/2023). [Foto: Humas Ar Risalah]

Klinik Risalah Medika, Yayasan Waqaf Ar Risalah (YWAR), Kota Padang, berhasil meraih akreditasi paripurna dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

Kepala Klinik Risalah Medika, dr. Rizka Aganda Fajrum mengatakan bahwa pihaknya telah menerima sertifikat akreditasi tersebut dengan nomor YM.02.01/D/263/2023.

"Alhamdulillah. Sertifikatnya sudah kita terima secara daring. Akreditasi klinik kita paripurna. Ini prediket tertinggi dalam akreditasi klinik," ujarnya, Kamis (4/1/2024).

Akreditasi paripurna tersebut merupakan hasil dari survei Akreditasi Klinik Indonesia (ASKIN) pada pertengahan Desember 2023. Ini merupakan akreditasi perdana Klinik Risalah Medika.

Akreditasi ini berlangsung untuk lima tahun, yakni 15 Desember 2023 hingga 15 Desember 2028. Dalam mencapai hasil akreditasi ini, pihaknya telah melakukan persiapan jauh-jauh hari.

"Persiapan tersebut seperti menggelar rutin rapat, menyiapkan dokumen yang diperlukan, dan terus meningkatkan kualitas layanan," ungkapnya.

Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan pihak yayasan terhadap Klinik Risalah Medika. Salah satu bentuk dukungan tersebut yaitu pembangunan gedung baru klinik.

Pembangunan gedung baru tersebut sangat menunjang pihaknya dalam memberikan layanan kesehatan berkualitas dengan fasilitas yang memadai dan tata kelola yang baik.

Dibangun sejak awal 2023, gedung baru ini mulai beroperasi untuk pemberian layanan kesehatan pada 16 Desember tahun lalu.

Sekedar informasi, Klinik Risalah Medika berlokasi di kompleks Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, Padang.

Menurut dr. Rizka, klinik ini tidak terlepas dari keberadaan PIAR. Awalnya, untuk menunjang pemberian layanan kesehatan kepada siswa, pihak yayasan mendirikan Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren).

Seiring kebutuhan terhadap layanan kesehatan yang semakin meningkat, pada 2018, Poskestren pun berkembang menjadi klinik.

Selain untuk kebutuhan internal yayasan, seperti siswa, guru, dan karyawan YWAR, Klinik Risalah Medika juga melayani masyarakat umum.

"Kita juga melayani pasien BPJS Kesehatan. Kerja sama dengan BPJS ini sudah kita jalin sejak 2020. Karena semua klinik harus akreditasi, maka kita ikut proses akreditasi. Alhamdulillah, dapat paripurna," ungkapnya.

Ia menerangkan bahwa, untuk menunjang pemberian layanan kesehatan, Klinik Risalah Medika memiliki 15 orang tenaga kesehatan terdiri atas 3 dokter umum, 3 dokter gigi, 3 perawat, 4 bidan, dan 1 apoteker.

"Nah, inilah kelebihan kita dari klinik lain. Salah satunya apoteker kita masuk setiap hari kerja. Kalau di tempat lain, jarang seperti itu. Biasanya asisten apoteker atau perawat yang ambil obat," sampainya.

Klinik memiliki sejumlah poli antara lain poli umum, poli gigi, serta poli kesehatan ibu dan anak. Selain itu, klinik juga memiliki IGD, depo obat, ruang menyusui, ruang tunggu, ruangan sterelisasi alat, dan sebagainya.

"Bagi pasien yang ingin berobat, kita siap melayani. Kita buka setiap hari mulai delapan pagi sampai delapan malam. Apalagi dengan akreditasi baru ini. Kita siap untuk terus meningkatkan layanan kesehatan," sebutnya. [fru]

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image