Pengusaha Kaltim Investasi di IKN Rp 3 Triliun

News  
Groundbreaking Nusantara Superblock. (OIKN)

KALTIMTARA, REPUBLIKA – Nusantara Superblock akan dibangun investor lokal pertama dari Kalimantan Timur, PT Wulandari Bangun Laksana Tbk. Investor tersebut menanam nilai investasi sebesar Rp 3 triliun.

Peresmian groundbreaking Nusantara Superblock dilakukan Joko Widodo, pada Rabu (20/12/2023).

“Yang akan dibangun juga bukan barang yang kecil lahannya 7,5 hektare, lalu pusat perbelanjaan 40.000 m2, hotel bintang limanya 215 kamar,” ujar Jokowi dalam sambutannya. Selain itu, lanjutnya, akan dibangun pula hotel bintang empat dengan kapasitas 200 kamar, apartemen delapan tower dan office building dua tower, serta sekolah internasional, dan tempat hiburan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Jokowi berpesan agar mengedepankan desain bangunan yang hijau atau green building. Hal itu sejalan arah pembangunan IKN, yakni kota hutan berkelanjutan atau sustainable forest city.

Ia juga berharap melalui pembangunan Nusantara Superblock dapat memberi kontribusi pertumbuhan ekonomi di Provinsi Kaltim, khususnya Balikpapan dan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat di wilayah sekitarnya.

Di kesempatan sama, Direktur Utama PT Wulandari Bangun Laksana Tbk, Christopher Sumasto Tjia berkomitmen turut mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan di Nusantara.

“Nusantara Superblock bukan sekadar proyek properti, tapi juga wujud nyata komitmen kami dalam pembangunan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan di Nusantara,” ujar Christopher, melalui keterangan persnya, dikutip di Balikpapan, Kamis (21/12/2023).

PT Wulandari Bangun Laksana Tbk juga berjanji membuka peluang ekonomi lokal. Kawasan Nusantara Superblock berpotensi menciptakan lapangan pekerjaan lebih dari 2.500 orang penduduk lokal untuk mendukung membangun di wilayah sekitar.

Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono memberi apresiasi atas terlaksananya groundbreaking Nusantara Superblock. Berbeda seperti groundbreaking sebelumnya, kali ini berasal dari investor lokal dari Kalimantan Timur sekaligus menjadi investor lokal pertama.

Hal ini semakin menambah deretan investor yang menanamkan modalnya di Nusantara. Hadir di agenda Groundbreaking Nusantara Superblock, Menteri Sekretaris Negara Pratikno; Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Hadi Tjahjanto; Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Selain itu ada pula Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo; Kepala Otorita IKN Bambang Susantono; Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik; Pj. Bupati Penajam Paser Utara Makmur Marbun; dan Kurator Pembangunan IKN Ridwan Kamil.

Editor: Rudi Agung

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Sekitarkaltim.ID -

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image