Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Universitas Ahmad Dahlan

Perkembangan Zaman Pengaruhi Kecemasan Gen Z

Edukasi | Wednesday, 13 Sep 2023, 10:22 WIB
Rendi Herinarso, Presiden Mahasiswa Universias Ahmad Dahlan (UAD) pada P2K Harmoni 2023 (Dok. Massyifa)

Pada Program Pengenalan Kampus (P2K) Harmoni Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 2023 yang digelar pada 9 September 2023, Rendi Herinarso selaku Presiden Mahasiswa UAD mewakili keluarga besar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) memberikan sambutan yang sangat menginspirasi kepada mahasiswa baru. Dalam sambutannya, Rendi berbicara mengenai kecemasan yang dialami oleh generasi Z pada zaman sekarang.

Rendi mengungkapkan bahwa seiring perkembangan zaman, informasi menyebar dengan sangat cepat, dan hal ini sering kali membuat generasi Z merasa cemas, takut, dan khawatir. Reza Wattimenna pendiri Rumah Filsafat, Peneliti Filsafat, dan Teori Transformasi Kesadaran, menyebut generasi Z sebagai generasi stroberi yang mengalami masalah kesehatan mental akibat tekanan informasi yang begitu besar dan ambisi yang tinggi dalam mencapai kesuksesan. Hal ini dapat membuat generasi Z merasa tidak tenang karena terlalu memanjakan hasrat dan tidak meminimalisir keinginan untuk mengejar hal-hal yang mungkin telah dicapai oleh orang lain.

Rendi juga mencatat bahwa arus globalisasi dapat merenggut prinsip, nilai, ideologi, dan hal-hal dasar lainnya dalam kehidupan generasi Z. Ia menekankan pentingnya mengatasi kecemasan ini dan membangun kesadaran untuk meminimalisirnya.

Selain itu, mengutip dari tulisan Reza Wattimenna, Rendi menjelaskan tentang era disrupsi, serta penyebaran informasi yang begitu luas dan cepat dapat merusak akal sehat dan nurani generasi saat ini, terutama dalam penggunaan media sosial secara berlebihan.

Dalam forum UAD, diharapkan generasi Z tetap mampu beradaptasi, berinovasi, dan menjadi sumber inspirasi meskipun berada dalam era disrupsi informasi yang sangat dinamis. Rendi Herinarso menyebutkan K.H. Ahmad Dahlan sebagai contoh tokoh yang dapat dijadikan panutan, karena ia telah menginspirasi dan membawa harmoni dalam masyarakat. Sebagai generasi muda yang terinspirasi oleh K.H. Ahmad Dahlan, generasi Z juga diharapkan dapat mencontoh perjuangan dan nilai-nilai yang ia anut dalam menjalani kehidupan ini. (syf)

uad.ac.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image