Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Vioneta Nabela Riananda

Pengaruh Kantin Terhadap Gaya Konsumsi Mahasiswa

Eduaksi | 2021-12-27 10:29:39

Ekonomi mikro sebagai suatu ilmu yang mempelajari perilaku produsen dan konsumen juga penentuan kuantitas faktor input, serta barang atau jasa apa saja yang kemudian akan diperjualbelikan dengan mengacu kepada harga pasar.

Ruang Lingkup Ekonomi Mikro :

Ruang lingkup ekonomi mikro sendiri mempelajari seputar hal-hal yang melingkupi perilaku konsumen dan pasar di sektor individu atau perusahaan. Ada beberapa ruang lingkup dalam ekonomi mikro antara lain sebagai berikut :

1. Interaksi di Pasar Barang

Pasar merupakan tempat pertemuan antara permintaan dan penawaran. Pasar juga menjadi tempat dimana penjual dan pembeli dapat bertemu untuk dapat melakukan transaksi jual beli.

2. Perilaku Penjual dan Konsumen

Keduanya memiliki sifat yang rasional, dimana penjual menginginkan keuntungan maksimal, dan pembeli menginginkan kepuasan optimal dari segi Kualitas dan Harga produk. Dalam menganalisis perilaku antara penjual dan pembeli, ada 3 asumsi yang dapat diperhatikan yaitu aktivitas ekonomi antara penjual dan pembeli terjadi secara terbuka dan rasional.

3. Interaksi di Pasar Faktor Produksi

Dari sisi penjual memiliki produk yang memenuhi kebutuhan manusia juga membutuhkan faktor produksi dengan cara membelinya, sementara dari konsumen membutuhkan uang dalam memenuhi kebutuhannya.

4. Teori Nilai Guna

Disini kita mempelajari bagaimana suatu barang menghasilkan kegunaan atau kepuasan pada konsumen yang membeli atau mempergunakan barang produksi tersebut.

Dan juga menjelaskan penggolangan pasar berdasarkan pada jumlah perusahaan, karakteristik atau jenis produk serta kemudahan perusahaan atau produsen untuk masuk dan keluar dari suatu pasar.

Struktur6. Elastisitas Harga

Disini kita mempelajari bagaimana harga-harga suatu barang maupun jasa terbentuk di pasar. Harga ini dipengaruhi oleh seberapa banyaknya jumlah permintaan.

7. Industri

Disini kita mempelajari bagaimana arus perputaran barang dan jasa dapat terbentuk. Ia juga Menganalisis barang produksi, produsen, konsumen, dan distribusi dalam hal kemungkinan rasional dalam pengambilan keputusan ekonomi.

8. Pasar Input

Disini kita mempelajari bagaimana produsen dapat memperoleh bahan-bahan produksi dengan biaya seminimal mungkin namun menghasilkan barang atau jasa yang memiliki nilai jual tinggi.

Menurut saya ekonomi mikro adalah cabang ilmu yang mempelajari kegiatan ekonomi yang bersekala kecil atau individu, seperti cara kita membelanjakan uang yang kita miliki guna memenuhi kebutuhan atau keinginan.

Disini saya akan membahas tentang pengaruh kantin terhadap gaya konsumsi mahasiswa, kantin adalah salah satu unit usaha mikro karena lingkup atau jangkauan pemasarannya hanya di sekitar wilayah kampus. Di kampus banyak terdapat berbagai jenis menu dan juga harga yang tertera secara jelas dan rinci mulai dari 3 ribu sampai 30 ribu.

Dan apakah kantin dapat mempengaruhi konsumsi mahasiswa?

Tentunya sangat mempengaruhi di karenakan latar belakang mahasiswa yang sangat beragam dan juga selera mahasiswa yang beragam pula, maka dari itu makan juga bisa mencerminkan tingkat kemampuan seseorang.

Kenapa makanan dapat mencerminkan keuntungan seseorang?

Karena apa makanan yang ia beli di kantin itulah apa yang dia mampu misalnya ada yang membeli makanan dengan harga paling tinggi tanda seseorang tersebut mampu membayarnya dan sesuai dengan keinginannya dan kebalikannya jika seseorang membeli makanan yang murah maka berarti dia membeli makanan yang sesuai dengan kebutuhannya dan hanya itu yang sanggup ia beli ( dalam hal makanan ).

Misalkan mahasiswa yang memiliki uang jajan yang banyak akan cenderung memilih makanan yang lebih mahal seperti bakso iga seharga 30 ribu dan minuman es boba 15 ribu dengan total sekali makan 45 ribu.

Hal ini akan berbeda dengan mahasiswa yang hanya memiliki uang yang lebih sedikit dia akan memilih makanan yang cukup dengan uangnya, misalnya dia ke kampus dengan uang saku 30 ribu maka dia akan membeli makanan yang terjangkau yaitu seperti mie ayam 13 ribu dan es teh manis 3 ribu maka dalam sekali makan dia menghabiskan uang atau cost sebesar 16 ribu.

Dan jika dilihat dari latar belakang mahasiswa secara keseluruhan banyak mahasiswa yang cenderung memilih makanan yang terjangkau seperti dalam range 10-15 ribu di karenakan banyak nya mahasiswa yang berasal dari luar kota , maka mereka berusaha sebisa mungkin menekan biaya hidup sebisa mungkin guna mengefisienkan uang mereka.

Maka permintaan makanan yang paling besar atau yang paling laku di kisaran harga 10-15 ribu di karenakan banyak nya mahasiswa yang memilih makanan di harga tersebut. Oleh karena itu kantin ini memiliki pengaruh terhadap gaya konsumsi mahasiswa.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image