Jelang Ramadhan, Rutan Jepara Adakan Pengajian Peringati Isra Mirraj dan Nisyfu Syaban
Info Terkini | 2023-03-07 16:24:50Jepara- bulan puasa tinggal emnghitung hari, kurnag setengah bulan lagi kita akan mulai menjalankan ibadah puasa. Bulan puasa merupakan bulan yang paling dinantikan oleh umat Islam di seluruh dunia.
Banyak yang menyambut bulan puasa ini dengan sukacita karena bulan puasa atau bulan Ramadhan merupakan bulan penuh pengampunan dan keberkahan. Tak ketinggalan, para WBP Rutan Jepara juga menyambut bulan Ramdhan dengan penuh sukacita. Menjelang bulan puasa yang tinggal menghitung hari Rutan Jepara mengadakan pengajian akbar, Selasa (07/03).
Kegiatan pengajian tersebut berlangsung di masjid At- Taubah Rutan Jepara. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Rutan Jepara memberikan sambutannya. Dalam sambutannya beliau berharap kegiatan pengajian ini bisa bermanfaat untuk para WBP Rutan Jepara.
“Kegiatan pengajian dalam memperingati isra’ mi’raj ini merupakan bagian dari program pembinaan dari Rutan Jepara. Saya harapkan kegiatan ini bermanfaar bagi warga binaan sekaligus menjadi momentum kita semua untuk meneladani sifat-sifat Rasulullah SAW melalui mukjizat Isra’ Mi’raj” ujar Hakim.
Sebelumnya kegiatan pengajian tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan tahlil. Selain itu juga dalam pengajian tersebut diselingi dengan iringan rebana dari para WBP Rutan Jepara.
Acara puncak pengajian tersebut adalah mauidhoh hasanah dari K.H Nasihin. Beliau menyampaikan tentang sejarah isra’ mi’raj dan pelajaran yang bisa dipetik dalam mukjizat tersebut. Beliau juga mengajak kepada seluruh peserta pengajian untuk selalu bertaubat dan memperbaiki diri.
Bertepatan dengan malam Nishfu Sya’ban, beliau juga menyampaikan tentang fadhilah dan amalan-amalan yang bisa dilakukan di malam nishfu Sya’ban yang jatuh pada malam nanti.
“Banyak amalan yang bisa dilakukan di malam Nisyfu Sya’ban yang jatuh nanti malam. Di antaranya yaitu siapa saja yang berdo’a dan meminta kepada Allah SWT, insyaallah do’anya akan terkabul” uajr beliau.
Kegiatan pengajian tersebut berlangsung tertib dan ditutup dengan do’a. Pengajian tersebut merupakan bagian dari pembinaan untuk para WBP agar mereka bisa memperingati ahri besar keagamanan dan mengambil pembelajaran dari peringatan tersebut.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.