
Puisi: Berbuat Baiklah, Meskipun Hanya Sebesar Biji Sawi
Sastra | Saturday, 04 Feb 2023, 06:28 WIB
Bersegeralah
Umur badan mungkin tinggal sekedipan mata
Jangan tunda
Siapa bisa menduga yang akan terjadi setelahnya
Jangan tunggu kaya baru berderma
Jangan tunggu menyesal baru menyadarinya
Mulai dari apa adanya
Berilah kepada mereka dengan hati ikhlas tanpa pamrih
Sederhana menurut kita
Recehan dalam pandangan mata
Bisa jadi itu adalah sesuatu yang berharga bagi mereka
Biasakan memberi
Biasakan mendahulukan berbuat yang penuh arti
Ridho Allah bersamanya bisa jadi
Sebuah kebajikan sebesar biji sawi
#####
B-aganbatu, februari 2023
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.