Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image LPM El-Hakim

Hadir di Kampus IV STAIL, Ini Nasehat Ketua Bidang Tarbiyah Hidayatullah kepada Mahasiswa

Info Terkini | Tuesday, 06 Dec 2022, 13:07 WIB

Pada tanggal 30 November 2022, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Jawa Timur, kedatangan salah seorang Dewan Pengurus Pusat (DPP) Hidayatullah, Ir. H. Abu a'la Abdullah M.H.I, Ketua bidang Tarbiyah.

Dalam kunjungan itu, ustadz Abu a'la, juga mengisi tausiyah kepada mahasiswa program "Berkarya" yang ada di kampus IV, Darul Arqom, Keputih, Surabaya.

Dalam kesempatan itu, ustadz Abu, begitu beliau akrab disapa, menyampaikan tentang pentingnya semangat belajar dan memiliki paradigma yang benar dalam hidup.

"Jika anak muda tidak memiliki paradigma benar (Islam), maka percayalah anak muda itu akan tersesat. Hal itu dikarenakan banyaknya paradigma sesat yang berkembang dan menguasai dunia saat ini, seperti materialisme, komunisme, sekulerisme, dan sebagainya," gugahnya.

Nampak semua dosen dan mahasiswa sangat antusias mendengarkan materi yang disampaikan.

Di akhir tausiyah, beliau berpesan kepada seluruh hadirin untuk semangat dalam melahirkan generasi pejuang.

"Yang kita harus lakukan saat ini, terus berdoa dan berusaha untuk melahirkan generasi muda yang dalam dirinya terkandung spirit menegakkan kalimat tauhid di muka bumi ini," pungkas beliau.

Suara LPM Al-Hakim/El Jhunaid

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image