Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ade Windiarto

Bantu Tanggap Darurat Gempa di Cianjur, PMI Kabupaten Tegal Kirim Tim Relawan

Info Terkini | Sunday, 04 Dec 2022, 22:44 WIB
Pengurus PMI Kabupaten Tegal bersama tim relawan yang akan diberangkatkan membantu tanggap darurat bencana gempa di Cianjur (Ade W)

TEGAL - PMI Kabupaten Tegal memberangkatkan tim relawan untuk melakukan tanggap darurat bencana gempa di Cianjur sekaligus mengirim logistik bantuan donasi dari masyarakat Kabupaten Tegal, Minggu (4/12/2022).

Hal itu sebagai bentuk kepedulian dan hasil koordinasi PMI Kabupaten Tegal dengan PMI Kabupaten Cianjur dan PMI Provinsi Jawa Tengah.

Pelepasan dilakukan oleh Ketua PMI Kabupaten Tegal H Iman Sisworo, SH didampingi pengurus harian Drs Agus Subagyo dan Drs Jahri.

Menurut Iman Sisworo, jumlah tim yang diberangkatkan untuk membantu pemulihan pasca terjadinya gempa di Cianjur yaitu 7 tim relawan

"Sebanyak 7 orang relawan PMI Kabupaten Tegal diberangkatkan dengan kompetensi Asesment, Wash, Logistik dan Relief, Shelter dan Medis," ungkap Iman Sisworo.

Lebih lanjut Iman menyebut, tim diberangkatkan menggunakan dukungan armada kendaraan ambulan dan mobil pick up.

"Kepada relawan disana untuk selalu menjaga kekompakan tim, selalu berkoordinasi dengan pihak PMI Cianjur serta untuk menjaga kesehatan," pesan Iman.

Sementara untuk logistik yang dikirim antara lain Kitchen kit 50 set, Terpaulin 4x6m 30 lembar, perlengkapan mandi diantaranya ember, gayung 50 set dan School Kit 50 set.

"Untuk relawan akan ditugaskan dalam TDB selama 7 hari, mulai tanggal 4 sampai 10 Desember 2022," tandasnya.

Iman juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Tegal yang telah memberikan sumbangan sebagai wujud kepedulian sosial kepada saudara-saudara yang terkena musibah gempa di Cianjur.

"Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Tegal atas kepeduliannya dengan sukarela memberikan sumbangan atau donasi untuk masyarakat Kabupaten Cianjur yang terkena bencana. Semoga bantuan ini akan bermanfaat bagi masyarakat Cianjur," pungkas Iman.

Sementara Kepala Markas PMI Kabupaten Tegal Sunarto, S.Kom menuturkan, tim relawan PMI Kabupaten Tegal nantinya merapat ke PMI Cianjur dan selanjutnya akan dimobilisasi atau ditugasi dalam kegiatan-kegiatan pelayanan TDB disana.

"Tim nantinya akan melakukan pelayanan asesment, pelayanan air bersih, distribusi logistik bantuan, shelter, program dukungan psikososial dan kesehatan," terangnya.(*)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image