Pengabdian Kepada Masyarakat Jelang HUT RI Ke-77, Sungai Saleppa Dibersihkan Pasukan Merah Putih
Info Terkini | 2022-08-16 10:52:22RutaNe_Info - Peringatan HUT Kemerdekaan RI tidak pernah lepas dari Acara Penyerahan Remisi Umum kepada Narapidana.
Setiap Tahunnya, Pada Tanggal 17 Agustus Bupati Maupun Gubernur setelah melaksanakan Upacara HUT Kemerdekaan RI di daerah masing-masing akan bertolak ke Lapas Maupu Rutan untuk melakukan penyerahan Remisi Umum kepada Narapidana.
Oleh karena itu, Pasukan Merah Putih Narapidana Rutan Majene kembali membersihan area lingkungan sekitar Rutan Majene untuk menyambut kedatangan Bupati Majene dan rombongan. (16/08)
Menurut Mansur (Kepala Rutan Majene) acara tahunan seperti ini harus dipersiapkan dengan baik, oleh karenanya mulai dari persiapan, penampilan Warga Binaan hingga kebersihan lingkungan akan dijaga dengan baik.
"Kami turunkan pasukan merah putih untuk membersihkan lingkungan sekitar, bukan hanya area Rutan namun lingkungan sekitar Rutan juga hingga sungai saleppa kami bersihkan". Ujar Salah Satu Kepala UPT Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulbar tersebut.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.