Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Purwodadi

Lapas Purwodadi Gelar Aksi Bersih Bersih Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti

Info Terkini | Thursday, 11 Aug 2022, 20:27 WIB
Sumber : Tim Humas Lapas Purwodadi

Purwodadi - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 77 tahun 2022, Lapas Kelas IIB Purwodadi melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan yang pada tahun ini dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Kabupaten Grobogan, Kamis (11/08).

Kegiatan diawali dengan Apel Petugas yang dirangkaikan dengan Penghormatan dan Doa Bersama bagi arwah para Pahlawan Taruna yang langsung dipimpin oleh Pembina Apel , Kepala Kantor Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Purwodadi SOEBIYAKTO.

Sumber : Tim Humas Lapas Purwodadi

"kegiatan ini juga sebagai bentuk rasa syukur kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk meraih kemerdekaan maka kita hadir untuk membersihkan serta Merawat area makam di sini" ungkap SOEBIYAKTO saat apel.

Kegiatan bersih-bersih makam ini juga dalam rangka mempersiapkan kegiatan ziarah serta tabur bunga yang akan digelar esok hari.

Sumber : Tim Humas Lapas Purwodadi

Setelah pelaksanaan Apel Petugas selesai, Kalapas langsung memimpin kegiatan bersih-bersih lingkungan dengan fokus kegiatan pada pembersihan makam-makam para Pahlawan, pemotongan rumput-rumput diseluruh halaman taman makam dan lain sebagainya dengan tujuan menjadikan areal makam menjadi tampak bersih. Tampak seluruh Petugas dan WBP sangat antusias dan bersemangat bahu membahu dalam kegiatan ini. Menurut Kalapas bahwa kegiatan ini bukan semata-mata untuk melaksanakan kegiatan bersih-bersih lingkungan, bahwa sengaja ditunjuk tempat kegiatan di Taman Makam Pahlawan tidak lain untuk mengingatkan kita semua arti perjuangan para Pahlawan agar senantiasa tertanam jiwa nasionalisme yang tinggi, rasa cinta kepada bangsa dan negara dan seluruh Petugas Lapas Purwodadi menjadi salah satu elemen bangsa yang harus tetap komit terhadap keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Tampak turut terjun langsung membersihkan makam Kepala Lapas Purwodadi, Soebiyakto, Kasi Kamtib, Heri Dwi s Beserta Jajarannya, Ka KPLP Lapas Purwodadi, Bambang Sugiyono Beserta Jajaran, Kasubbag TU, Sri Koestiana HP Beserta Jajaran, CPNS dan 10 Warga Binaan Pemasyarakatan.

Sumber : Tim Humas Lapas Purwodadi

(Tim Humas Lapas Kelas IIB Purwodadi)

Kepada Bapak/Ibu silahkan mengunjungi berita terkait kegiatan Lapas Kelas IIB Purwodadi dan dukung kami dalam mewujudkan zona integritas yang berkelanjutan dengan Follow, Like, Komen, Subscribe dan Share.

Terimakasih

@kemenkumhamri

@ditjenpas

@kemenkumham_jateng

#KemenkumHAMRI

#KanwilKemenkumhamJateng

#DitjenPas

#Pengayoman

#Pemasyarakatan

#AYuspahruddin

#KamiPasti

#JatengGayeng

#LapasPurwodadi

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image