Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Humas UM Buton

Buka Mindset Mahasiswa tentang Pasar Modal dan Investasi, Prodi Akuntansi UM Buton selenggarakan Wor

Edukasi | Tuesday, 09 Aug 2022, 21:12 WIB
Alam Nashrul, Wakil Ketua KADIN Baubau memaparkan Materi (Sumber : Dok. Humas UM Buton)

Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Buton (Prodi Akuntansi FE UM Buton) bekerjasama dengan Kamar Dagang Indonesia (KADIN) Baubau dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Baubau menyelenggarakan Workshop Ekonomi, Pasar Modal, dan Investasi pada Selasa (9/8/22) di Aula UM Buton.

Workshop ini sangat diutamakan bagi Mahasiswa UM Buton khususnya Mahasiswa Fakultas Ekonomi UM Buton untuk menambah pengetahuan dan wawasan, serta membuka mindset Mahasiswa dalam hal Investasi dan pasar modal.

Selain itu turut dihadirkan pemateri-pemateri yang ahli dalam bidang Ekonomi, Pasar Modal, dan Investasi. Beberapa pemateri antara lain Ricky selaku PH Kepala Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia Sultra yang membawakan materi tentang Investasi di Pasar Modal Indonesia. Alam Nashrul S. selaku Wakil Ketua bidang Investasi KADIN Baubau yang memaparkan Peran KADIN Kota Baubau dalam Mendukung modal dan investor, dan Adriansah Farmin selaku Ketua HIPMI Kota Baubau yang memaparkan Pandangan HIPMI Baubau terhadap Investasi dan Pasar Modal.

Ricky mengatakan dalam materinya bahwa yang paling basic dalam melakukan investasi dalam pasar modal yaitu pembukaan rekening, waktu untuk belajar untuk memahami konsep investasi dan pasar modal. "Kita harus menambah pengetahuan tentang investasi dan pasar modal, banyak tempat untuk kita belajar, bisa melalui kelas zoom, materi-materi yang dapat dilihat di YouTube" kata Ricky.

Dalam materinya Nashrun menyebutkan bahwa Kadin Baubau berperan dalam mendukung Pasar Modal dan Investor dengan menfasilitasi pengusaha UMK dalam program pendanaan dan mentoring di Bursa Efek Indonesia. "Kadin baubau juga harus bisa menjadi Mitra bagi Institusi dan menjadi Advokasi pengusaha kota baubau yang terjun di dunia investasi"ungkapnya.

Farmin turut mengapresiasi prodi akuntansi yang telah menginisiasi kegiatan ini yang telah membuka mindset Mahasiswa tentang investasi dan pasar modal. "Harus di ingat, sebelum terjun ke dunia investasi dan pasar modal kita harus memiliki perencanaan dan mempersiapkan baik dalam hal materi dan pengetahuan," jelasnya. (HUMAS)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image