Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Tanjung Raja

Lapas Tanjung Raja Kemenkumham Sumsel Gelar Upacara Pembukaan Porsenap Tahun 2022

Olahraga | Tuesday, 09 Aug 2022, 11:34 WIB

Tanjung Raja - Lapas Tanjung Raja Kemenkumham Sumsel pagi tadi menggelar upacara pembukaan Peken Olahraga dan Seni Narapidana (PORSENAP) yang diikuti oleh seluruh pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Selasa, (9/8).

Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan tenis lapas Tanjung Raja ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke 77 tahun 2022.

Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada Kalapas Tanjung Raja, Batara Hutasoit yang bertindak sebagai pembina upacara dan dilanjutkan dengan penyampaian amanat oleh Kalapas.

Dalam arahannya Kalapas menyampaikan dalam rangka memeriahkan HDKD ke 77 ini akan ada beberapa cabang olahraga yang akan dipertandingkan, seperti futsal, voli, dan gaple.

Kalapas meminta selama perlombaan seluruh warga binaan untuk tetap menjunjung sportifitas, karena menurutnya kegiatan Porsenap ini dilaksanakan sebagai ajang persahabatan antar warga binaan.

“Kegiatan perlombaan ini merupakan ajang persahabatan bagi teman-teman warga binaan sekalian, maka dari itu mari bersama-sama kita junjung sportifitas dalam bertanding”. Ujar Kalapas.

Kegiatan diakhiri dengan pelepasan balon ke udara dan dilanjutkan penendangan bola pertama oleh Kalapas sebagai tanda dimulainya pertandingan futsal bagi warga binaan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image