Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image irman muhammad ridwan

Kegiatan Shalat Dhuha, Jumatan, Keputrian dan Tahfiz di SMPN 2 Cibadak Kabupaten Sukabumi

Eduaksi | 2022-08-07 21:43:41

Kegiatan Shalat Dhuha, Jum’atan, Keputrian dan Tahfiz di SMPN 2 Cibadak Kabupaten Sukabumi

Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMPN 2 Cibadak dimulai hari senin sampai jum’at, setiap pagi sebelum pembelajaran ada kegiatan shalat dhuha di lapang sekolah sementara hari jum’at ada kegiatan jum’atan, Keputrian dan Program Tahfiz sebagai kegiatan ekstrakulikuler sekolah kegiatan keagamaan.

Adapun kegiatan rutinitas keagamaan yang dilaksanakan dari mulai hari senin sampai jum’at:

1. Kegiatan shalat Dhuha

Setiap pagi siswa harus melaksanakan kegitan shalat dhuha dibimbing oleh guru agama. Jam 6.30 siswa sudah berada di sekolah karena persiapan melaksanakan shalat dhuha.

Siswa-siswi harus membawa peralatan shalat, seperti: mukena bagi perempuan, sajadah dan Alquran dan Juz’ama. Dianjurkan para siswa dan siswi harus sudah berwudhu terlebih dahulu di rumahnya dikarenakan waktunya sebentar pelaksanaan kegiatan shalat dhuha dari jam 7.00 pagi sampai 7.30.

Jam 7.30 sudah di mulai PTM jam pertama. Oleh sebab itu siswa diharapkan sudah berwudhu di rumah masing-masing. Setelah siswa dan siswi berkumpul di lapang dengan memakai peralatan shalat.

Guru agama membimbing siswa dan siswi untuk melaksanakan shalat dhuha di lapang. Kemudian guru Agama menjadi pembimbing shalat dhuha dan membacaka do’a secara bersama-sama.

Adapun rangkaian kegiatan shalat dhuha: pertama sholat dhuha dibimbing bersama guru agama dan berdo’a bersama, kedua guru agama membimbing membaca alquran juz 30 secara bersama-sama dengan surat pilihan, ketiga guru agama memberikan tausyiah keagamaan kepada siswa. Tujuan dari kegiatan shalat dhuha sebagai kegiatan ektrakulikuler:

1. Agar siswa mempunyai pembiasaan shalat terutama shalat sunah dhuha

2. Agar siswa mempunyai kepribadian soleh solehah

3. Agar siswa memahami dan meningkatkan wawasan keislaman

4. Agar siswa membiasakan untuk membaca Alquran.

2. Kegiatan Shalat Dhuhur berjama’ah

Kegiatan shalat dhuhur berjama’ah dilaksanakan pada istirahat ke-2. Istirahat ke-2 ini digunakan siswa dan siswi melaksanakan shalat duhur berjamaah. Kegiatan shalat duhur berjamaah siang hari senin sampai siang hari kamis dan hari jum’atnya kegiatan shalat jum’at.

Kegiatan shalat duhur istirahat ke-2 siswa-siswi melakukan wudu ditempat yang telah disediakan oleh sekolah. Setelah Wudu kemudian bersiap-siap untuk melaksnakan shalat duhur berjama’ah dipandu oleh guru agama sebagai imam. Sebelum shalat berjamah ada siswa yang disiapkan untuk muazin dan ikomat.

Kegiatan shalat dhuhur berjamaah dilaksanakan dilapamg sekolah kemudian setelah shalat duhur berjamaah siswa dan siswi masuk ke kelas pada jam berikutnya. Adapun tujuan dari kegiatan solat dhuhur berjamaah:

1. Siswa membiasakan shalat berjama’ah dimasjid

2. Siswa melaksanakan pembiasaan beribadah

3. Siswa diharapkan menjadi muslim yang taat

3. Kegiatan shalat jum’at

Disekolah SMPN 2 Cibadak hari jum’at siang hari menggelar shalat jum’at. Diikuti oleh para siswa dan guru laki-laki yang mengikuti shalat jum’at.

Sementara para siswi dan ibu guru melaksanakan kegiatan keputrian. Menjadi khotib dan imam pada pelaksanaan kegiatan shalat jumat adalah guru agama dan guru yang diberikan tugas. Ketika waktu duhur ada siswa yang ditugaskan menjadi muazin. Tujuan kegiatan shalat jum’at:

1. Agar siswa bisa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT

2. Agar siswa membiasakan melaksanakan shalat jum’at.

3. Agar siswa melatih menjadi muslim yang taat.

4. Kegiatan Keputrian

Kegiatan keputrian adalah kegiatan sekolah diluar jam pelajaran sebagai kegiatan ekstrakulikuler kepada para siswi dalam mempelajari tentang keputrian yang dipandu oleh ibu guru SMPN 2 Cibadak.

Kegiatan keputrian dilaksanakan ketika para siswa melaksnakan shalat jumat sementra para siswi dan ibu guru pembimbing melakukan kegiatan keputrian. Dalam kegiatan keputrian ibu guru SMPN 2 Cibadak memberikan pembelajaran keputrian dengan kurikulum yang diberikan oleh sekolah.

Kurikulum keputrian ada konten atau materi tentang keputrian, diantaranya: Wanita solehah, memahami tentang wanita, tatacara wudhu, haid, nipas, istihadhah, mandi besar dan lain-lain.

5. Program Tahfiz

Program Tahfiz adalah program menghapal Alquran juz 30. Target siswa-siswi adalah hafal juz 30. Kegiatan Tahfiz alquran juz 30 mendatangkan guru khusus menguasai biadang Tahfiz dengan kerjasam sekolah dengan pesantren Arrayah bersama guru agama. Kegiatan tersebut dilaksanakan setelah shalat jum’at. Tujuan dari kegiatan atau program Tahfiz :

1. Siswa supaya hafal Alquran terutama juz 30

2. Siswa supaya membaca alquran dengan baik dan benar

3. Siswa supaya memahami Alquran dengan baik dan benar

Demikian kegiatan rutinitas keagamaan di SMPN 2 Cibadak Kabupaten Sukabumi, diantaranya: kegiatan shalat dhuha, shalat duhur berjama’ah, keputrian, dan Jum’atan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image