Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image LAPAS PAGARALAM

Lapas Pagar Alam melakukan rapat kesiapan menyambut Idul Adha dan Kunjungan Warga Binaan

Info Terkini | 2022-07-08 11:52:43
Jelang Hari Raya Idul Adha 1443 H, Lapas Pagar Alam melakukan rapat kesiapan menyambut Idul Adha dan persiapan kunjungan bagi warga binaan

Pagar Alam – Jelang Hari Raya Idul Adha 1443 H, Lapas Kelas III Pagar Alam melakukan rapat kesiapan menyambut Hari Raya Idul Adha dan persiapan kunjungan bagi warga binaan, Jumat (08/07/22).

Bertempat di aula Lapas Pagar Alam, rapat ini sendiri di pimpin langsung oleh Kepala lapas Pagar Alam dan di hadiri oleh Pejabat Struktural beserta Petugas Lapas Pagar Alam.

Dalam rapat kali ini Kepala Lapas Pagar Alam, Jalaluddin menyampaikan untuk mempersiapkan sebaik mungkin kesiapan petugas jelang menghadapi hari raya idul adha dan kunjungan bagi warga binaan Lapas Pagar Alam.

“Kita harus betul-betul mempersiapkan hal apa saja yang diperlukan dan dibutuhkan jelang menyambut hari raya idul adha dan kunjungan bagi warga binaan, tentunya harus sesuai dengan SOP dan prosedur yang ada. Sebagai bentuk pelayanan yang optimal dari Lapas Pagar Alam kepada masyarakat,” kata Kalapas.

Kasubsi Kamtib, Subhan menambahkan “setelah beberapa tahun kunjungan bagi warga binaan ditiadakan, pada tahun ini kunjungan kembali di jalankan dan salah satu faktor yang harus diperhatikan adalah faktor keamanan. Sudah sepatutnya kita bersama menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Pagar Alam agar selalu aman dan kondusif,” ujarnya.

Kasubsi Kamtib saat memberikan arahSua
Suasana Rapat

#Kemenkumham

#KemenkumhamSumsel

#LapasPagarAlam

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image