Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Bapas Kelas I Palembang

Kepala Bapas Kelas I Palembang Kemenkumham Sumsel Membuka Kegiatan Bimbingan Keterampilan Bagi Klien

Info Terkini | Tuesday, 05 Jul 2022, 14:18 WIB

PALEMBANG – Tepat pada hari ini Selasa, 05 Juli 2022 bertempat di Kantor Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Sumatera Selatan Kegiatan Bimbingan kemasyarakatan berupa Bimbingan keterampilan terhadap Klien Pemasyarakatan Bapas Palembang Kumham Sumsel resmi di buka.

Sudirwan selaku Kepala Bapas membuka secara langsung kegiatan Bimbingan Keterampilan bagi Klien Pemasyarakatan Bapas Palembang Kumham Sumsel. Kegiatan Bimbingan Keterampilan ini akan diselenggarakan selama 7 hari dengan rangkaian kegiatan berupa pelatihan keterampilan bagi Klien Pemasyarakatan. Dimulai pada tanggal 05 s.d 09 Juli 2022, kemudian dilanjutkan kembali pada hari Senin dan Selasa, tanggal 11 dan 12 Juli 2022.

Penyelenggaraan Kegiatan Bimbingan Keterampilan ini dilaksanakan pada kantor PKBI juga merupakan hasil kerjasama Bapas Palembang Kumham Sumsel dengan PKBI selaku anggota Pokmas Lipas Bapas Palembang, turut diundang juga Pokmas Galeri Wong Kito sebagai narasumber pada kegiatan keterampilan.

Sinergitas antara Bapas dengan Pokmas Lipas ini diharapkan menjadi media atau fasilitas bagi Klien Pemasyarakatan untuk memperoleh keterampilan sehingga siap untuk terintegrasi kembali secara sosial serta dapat mandiri menjalani kehidupannya.

Pembukaan Kegiatan Bimbingan Kemandirian ini dihadiri langsung oleh Amirul Husni (Ketua PKBI Sumatera Selatan) selaku tuan rumah kemudian Sudirwan (Kepala Bapas Palembang), Joni Ihsan (Ketua IPKEMINDO Sumatera Selatan), Nindi Nupita (Direktur Eksekutif PKBI), Rina Setiari (Kasi BKD Bapas Palembang), Fice Parlina (Kasi BKA Bapas Palembang), jajaran pejabat struktural Bapas Palembang, Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Palembang, Perwakilan Pokmas Lipas dan tentu hadir peserta yaitu klien pemasyarakatan.

Kegiatan pembukaan diawali dengan pembacaan laporan kegiatan oleh Rina Setiari selaku Kasi BKD sekaligus Ketua Penyelenggara, dilanjutkan dengan Sudirwan (Kepala Bapas) yang secara resmi membuka kegiatan dan diakhiri oleh sambutan yang disampaikan Amirul Husni selaku Ketua PKBI Sumatera Selatan yang juga menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan pembukaan kegiatan ini.

Selanjutnya, seluruh peserta mendapatkan pengarahan untuk persiapan kegiatan pelatihan keterampilan. Pengarahan tersebut disampaikan oleh Pembimbing Kemasyarakatan.

Sebelum memulai kegiatan pelatihan keterampilan seluruh peserta terlebih dahulu dibekali informasi terkait tujuan kegiatan ini serta motivasi agar klien pemasyarakatan nantinya dapat lebih semangat dan bersungguh-sungguh dalam mengikuti kegiatan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image