Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Banyuasin

Kalapas Banyuasin Hadiri Tasyakuran HUT Bhayangkara ke - 76, Wujud Sinergi yang baik

Info Terkini | Tuesday, 05 Jul 2022, 10:29 WIB
sumber : Humas Lapas Banyuasin

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIABanyuasin Kemenkumham Sumsel Ronaldo Devinci Talesa, menghadiri tasyakuran Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-76 di Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Banyuasin, Selasa (05/7).

Pada kesempatan tersebutdirinya hadir sekaligus memberikan ucapan Dirgahayu Bhayangkara ke-76 Tahun 2022.

“Sesuai dengan temanya, semoga Polri yang Presisi dapat mewujudkan Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh dengan mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural,” ujarnya.

Kehadiran Kalapas Kelas IIA Banyuasin di acara ini menjadi bukti nyata untuk menjaga sinergi serta meningkatkan rasa kekeluargaan dan soliditas antara Lapas Kelas IIA Banyuasin dengan POLRI.

“Semoga sinergi ini bisa meningkatkan koordinasi dan membangun hubungan yang baik untuk saling bekerja sama dalam mendukung kinerja sehari - hari,” ungkapnya.

Acara tasyakuran digelar usai Apel yang laksanakan secara serentak melalui aplikasi Zoom.Acara dibuka dengan sambutan Kepala Polres Banyuasin, AKBP Imam Syafii, dilanjutkan pemotongan tumpeng serta diakhiri dengan doa dan ramah tamah.

Sumber : lapasbanyuasin.kemenkumham.go.id

sumber : Humas Lapas Banyuasin

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image