Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Muhammad Syafi'ie el-Bantanie

Iniasiatif Tim dalam Organisasi

Bisnis | Monday, 20 Sep 2021, 12:01 WIB

Oleh: Muhammad Syafi’ie el-Bantanie

Direktur Lembaga Pengembangan Insani dan CEO Edumillenial.id

Salah satu softskill yang penting dimiliki setiap individu dalam organisasi adalah inisiatif. Dengan inisiatif seseorang berpotensi untuk terus berkembang. Sementara, dalam konteks organisasi, inisiatif tim berpotensi mengantarkan lembaga mencapai outstanding performance.

Kita bisa belajar dari inisiatif Hud-Hud yang direkam dalam surat An-Naml ayat 22 – 28. Hud-Hud masuk dalam daftar rombongan Nabi dan Raja Sulaiman dalam sebuah perjalanan dinas kenegaraan. Namun, di tengah perjalanan, Hud-Hud bersua dengan seekor burung sejenis dirinya.

Terjadilah percakapan di antara kedua burung itu. Hud-Hud tertarik dengan berita yang disampaikan oleh rekan burungnya. Ada sebuah kerajaan besar di negeri Saba. Selama ini dalam pengetahuannya, kerajaan besar hanyalah kerajaan Raja Sulaiman. Hud-Hud berpikir sejenak antara terus mengikuti rombongan Raja Sulaiman ataukah mengubah arah untuk sebuah berita yang ia yakini tidak biasa.

Akhirnya, Hud-Hud mengambil inisiatif mengubah arah perjalanan dan berbelok ke arah negeri Saba. Benar saja, di sana Hud-Hud mendapati sebuah kerajaan besar nan sejahtera yang dipimpin Maharani Ratu Balqis. Namun, sayangnya, mereka menyembah matahari, bukan kepada Allah. Hud-Hud membawa kabar ini kepada Raja Sulaiman.

Sikap Raja Sulaiman sebagai pemimpin pun brilian. Ia tidak lantas menolak berita yang dibawa Hud-Hud karena marah dengan ulah Hud-Hud yang indisipliner. Melainkan, menugaskan Hud-Hud membawa surat dakwah kepada Ratu Balqis untuk mengonfirmasi apakah beritanya benar atau salah.

Kisah selanjutnya kita sudah sama-sama mengetahui. Siapa menyangka takdir hidayah Islam untuk Rabu Balqis dan seluruh rakyatnya bermula dari inisiatif dakwah Hud-Hud? Seekor burung mungil yang memiliki daya nalar jauh di bawah daya nalar manusia.

Belajar dari kisah di atas, dalam sebuah organisasi, semestinya setiap individu mengembangkan sikap inisiatif. Tentu saja inisiatif dalam konteks kebaikan. Selain berpotensi mengantarkan organisasi pada pencapaian outstanding performance, sudah pasti juga akan meningkatkan kapasitas diri kita secara otomatis.

Sementara itu, tugas leader adalah mendorong timnya untuk berani mengambil inisiatif-inisiatif dalam lingkup pekerjaannya dan hal-hal baru yang berpotensi mengantarkan tim dan organisasi ke pencapaian yang lebih baik. Kemudian, berikan kepercayaan dan dukungan kepadanya sebagai pelaksana tugas.

Ketika kepercayaan telah diberikan, maka tugas tim selanjutnya adalah menampilkan performa terbaik dalam menjalankan tugas tersebut, sebagaimana Hud-Hud yang sampai menyelinap dan menembus Paspampres Ratu Balqis demi memastikan surat yang dibawanya diterima langsung oleh Ratu Balqis.

Hud-Hud pun tidak langsung pulang. Ia terus memantau untuk memastikan Ratu Balqis membaca surat itu, bahkan melakukan pengintaian sampai Ratu Balqis dan para pembesar kerajaan melakukan rapat kenegaraan. Barulah setelah itu, Hud-Hud pulang dengan membawa laporan intelijen dan melaporkannya kepada Raja Sulaiman.

Akhirnya, kita paham dibalik takdir hidayah Islam bagi Ratu Balqis dan seluruh rakyat Saba, ada inisiatif dakwah dari Hud-Hud, seorang tim yang barangkali sama sekali tidak diperhitungkan dalam komposisi kabinet Raja Sulaiman.

Nah, bagaimana dengan inisiatif tim dalam organisasi Anda?

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image