Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image zidni dhiya

Penanganan Pandemi Kalah Oleh Kontestasi Politik Demi Kursi

Politik | Thursday, 02 Sep 2021, 20:32 WIB

Meski Pilpres masih jauh, namun berbagai pihak sudah mulai menggambar peta politiknya masing-masing. Baliho, kalender, stiker dan berbagai alat untuk menjajakan partai atau kontestan sudah tersebar dimana-mana. Bahkan saat ini, salah satu kontestan Pilpres sudah menjajakan kalender 2022 di desa-desa.

Serasa tak ada rasa empati mereka terhadap rakyat yang masih sempoyongan setelah badai Covid menerjang, bahkan masih banyak yang masih berjuang keluar dari pandemi ini. PPKM yang berjilid-jilid masih terasa mencekik bagi rakyat. Jalan nafkah mereka terhadang Satgas PPKM.

Selain nirempati, para politikus dan Parpol hari ini berbeda dengan tahun Pilpres kemarin. Hawa perpolitikan dan koalisi akan jauh berbeda. Sebagian oposisi sudah banyak yang bergabung dengan pemerintah. Mereka merapat juga demi kursi dan jabatan.

Tidak aneh memang kondisi demikian, sebab Parpol di negeri demokrasi ini tidak ada yang berbasis ideologis. Jadi wajar jika mereka loncat kesana kemari, pindah oposisi koalisi, tidak ada yang permanen.

Inilah gambaran politik demokrasi. Sistem politiknya mendorong lahirnya parpol-politisi pengabdi kursi bukan pelayan kemaslahatan rakyat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image