Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Institut Daarul Quran

Perkuat Pondasi Berbisnis, Idaqu Gelar Kajian Tematik

Info Terkini | Thursday, 14 Apr 2022, 13:56 WIB

Rabu (14/4) Himpunan Mahasiswa Prodi Manajemen Bisnis Syariah Institut Daarul Qur'an Jakarta sukses menggelar acara Kajian Tematik dengan tema "Tips & Trik Banjir Orderan di Marketplace”.

Kajian kali ini dilakukan secara online via zoom meeting dipandu oleh Diah Musyarofah mahasiswa prodi MBS dan Arlindi Pertiwi, owner @baelish.kids sekaligus praktisi di bidang marketplace.

Acara dibuka dengan sambutan dari Kaprodi MBS, Dwi Prasetyo, S.E., M.M. Dalam sambutannya Ia menjelaskan tentang hadis yang menganjurkan untuk berdagang. “Ada sebuah hadis yang menyatakan bahwa sembilan dari sepuluh pintu rezeki itu diperoleh atau berasal dari yang namanya perniagaan atau perdagangan. Maksudnya adalah kalau kita ingin memiliki rezeki yang luas dan lapang maka jalannya adalah berdagang,” jelas Dwi.

“Salah satu pembawa perubahan dalam market adalah kehadiran marketplace, yang mana memaksa para pelaku usaha untuk memanfaatkannya. Mudah-mudahan dengan dengan adanya kajian ini kita bisa terinspirasi untuk memulai sebuah usaha dan bagi yang sudah mempunyai usaha bisa menjadikan ini sebagai sarana untuk menambah pengetahuan teman-teman,” ucap Dwi.

Sedangkan Fitra Dila Lestari, M.Pd. Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis Islam berpesan “Mudah-mudahan dari hal-hal yang seperti ini, bisa dijadikan sebagai inspirasi dari luar tentang bagaimana cara berdagang, bagaimana bisa memiliki omset besar,” ujarnya.

Kemudian acara dilanjut dengan pemaparan materi dari Arlindi Pertiwi. Ia menceritakan tentang perjalanan bisnisnya mulai dari kecil, berganti-ganti sampai yakin dengan bisnis yang sekarang. Selain sharing pengalaman, Arlindi juga menjelaskan kiat-kiat dalam berjualan dengan bantuan marketplace.

Untuk kamu yang ketinggalan mengikuti Kajian Tematik "Tips & Trik Banjir Orderan di Marketplace" bisa melihat siaran ulangnya di channel youtube Institut Daqu atau klik disini. Nah kalau tidak mau ketinggalan lagi webinar-webinar yang menarik seperti ini bisa langsung ikuti sosial media @institutdaqu.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image